tempat ibadah di singapura

Tempat ibadah di Singapura terbilang sangat lengkap, pasalnya di negara ini dihuni oleh berbagai macam agama dan budaya. Sehingga ketersediaan tempat ibadah menjadi lengkap guna menunjang penduduknya untuk melakukan ibadah.

Baca Juga Artikel Singapura Lainnya dari Transfez

Cara Top Up Saldo di Aplikasi Transfez Singapura
Mengenal Tradisi Singapura
Makna Lambang Negara Singapura
Arti Bendera Singapura dan Sejarahnya
Daftar Pemimpin Singapura
Keuntungan Tinggal di Singapura
Daftar Makanan Khas Singapura

Mulai dari kuil, gereja, masjid, dan sinagog pun ada di negara Singapura dan menjadikan negaranya ini memiliki rasa toleransi yang sangat tinggi. Bahkan untuk pembuatanya bangunan pun berasal dari perpaduan dari berbagai macam pengaruh yang ada di negara ini.

Tempat Ibadah di Singapura dengan Gaya Vernakular

tempat ibadah di singapura

Tempat ibadah yang ada di negara Singapura ini mengusung konsep arsitektir terbilang sangat unik. Bahkan banyak bangunan tempat ibadah yang menggunakan arsitektur vernakular.

Arsitektur yang satu ini mendapat pengaruh yang cukup besar dari vernakular India ataupun Tiongkok. Berikut beberapa bangunan tempat ibadah yang menggunakan arsitektur vernakular:

1. Sri Mariamman Temple (Dravida)

Gopuram atau pintu masuk besar yang bertingkat 6 dengan limpahan ornamen mengusung pada fasad kuil yang menampilkan arsitektur khas Dravida serta banyaknya hiasan berbagai macam dewa-dewi Hindu, makhluk mitologi hingga tentara pribumi India Kemaharajaan Britania. Di kuil yang satu ini terdapat sejumlah bangunan dengan ukuran kecil yang menyediakan altar pemujaan beragam dewa.

Sri Mariamman Temple sebagai kuil Hindu tertua yang ada di negara Singapura dan memiliki fungsi sebagai titiknya pusat komunitas Hindu untuk Dewi Mariammam yang sangat terkenal dengan kekuatannya untuk menyembuhkan wabah penyakit. Kuil ini lokasinya berdekatan dengan stasiun MRT Chinatown.

2. Sree Ramar Temple (Dravida)

Arsitektur tempat ibadah di Singapura yang ini tidak jauh berbeda dengan kuil sebelumnya yakni Sri Mariamman Temple. Kuil Sree Ramar Temple mempunyai ciri khas yang sangat unik karena tidak hanya mempunyain patung dewa-dewi Hindu seperti hanya Rama.

Akan tetapi hal yang paling menarik dengan adanya kuil sebagai rumah untuk patung Buddha serta Guan Yin atau Dewi Welas Asih yang mampu mencerminkan kehidupannya multiagama di Singapura. Lokasi dari Sri Ramar Temple berada di dekat stasiun MRT Tanah Merah.

3. Buddha Tooth Relic Temple

Tempat ibadah di Singapura yang pembangunannya selesai pada tahun 2007 sebagai kuil yang menampilkan penampakan dengan pesona estetika kuno. Arsitektur yang dihadirkan ini mengikuti gaya kuil Tiongkok Utara yang sangat lengkap dengan adanya detail ornamen Dinasti Tang sebagai hasil dari perpaduan dalam berbagai macam versi.

Sementara itu untuk pengerjaannya ini terbilang sangat serius oleh kepala biara yang ada di sini dengan memastikan bahwa kuil telah menggunakan tradisi untuk mencerminkan warisan budaya Tionghoa yang ada di Singapura serta menghormati lingkungan di Chinatown. Buddha Tooth Relic Temple berada di dekat stasiun MRT Chinatown.

4. Thian Hock Keng Temple (Tionghoa)

Thian Hock Keng Temple atau kuil kebahagiaan Surgawi sebagai salah satu kuil tertua yang ada di Singapura dan didedikasikan untuk Dewi Laut yakni Mazu. Imigran yang berasal dari Tionghoa yang awal biasanya akan memanjatkan rasa puji syukur atas kuil di atasnya perjalanan secara lebih aman guna melintasi dahsyatnya Laut China Selatan.

Kuil ini memang sangat mengagumkan dengan gaya arsitektur unik khasnya Fujian dan lebih menonjolkan patung naga serta dewa-dewi yang sangat rinci hingga adanya tambahan percahan porselen berwarna di bagian atapnya. Hasil karya dari arsitektur ini akan dibangun tanpa harus menggunakan paku dan sekarang ini lebih dinobatkan sebagai monumen nasional.

Lihat Juga Video Mudahnya Melakukan Kirim Uang dengan Transfez

Arsitektur Kebangkitan (Revitalist)

1. Chesed-El Synagogue (Kebangkitan Renaisans)

Salah satu tempat ibadah di Singapura yang dirancang langsung dengan mengusung gaya Palladian, sinagog paling muda dari adanya Sinagog yang ada di Singapura. Chesed-El Synagogue yang menampilkan fitur arsitektur Yunani serta Romawi Kuno dengan membangkitkan era Renaisans.

Gaya yang satu ini menonjolkan bentuk lengkungan, tiang Corinthian dan tambahan desain teras lebih tertutup di awal perancangannya agar bisa memasukan kereta kuda. Salah satu anggota yang sangat terkemuka di komunitas Yahudi yakni David Marshall memiliki peranan yang sangat pentuing dalam memperjuangkan kemerdekaan yang ada di Singapura.

2. Sultan Mosque (Kebangkitan Indo Saracenic)

Tempat ibadah di Singapura yang diperuntukkan bagi umat Islam dengan pembangunan yang selesai pengerjaannya pada tahun 1932 dan lebih mengagungkan ciri khas dari gaya Indo-Saracenic. Bangunan masjid ini lebih mengusung penampilan gaya Inggris-India dengan memasukan pengaruh dari tradisionalnya Persia, Turki dan Moor.

Apabila berada di bangunan masjid ini akan menemukan banyak botol kaca yang mampu menghiasi bagian bawahnya kubah. Hal ini sebagai bentuk solusi dari desain yang memungkinkan semua anggotanya komunitas muslim akan berkontribusi pada pembangunan masjid.

3. St Andrew’s Cathedral (Neo Gotik)

Gereja angklikan tertua yang ada di negara Singapura telah dibangun di lahan yang sebelumnya telah didonasikan oleh seorang penduduk kebangsaan Arab. Konon katanya dulunya telah terilhami oleh adanya perancangan gereja Inggris pada abad ke 13.

Sementara itu untuk 3 komponen utama dari gereja mampu menguatkan kaitannya dengan Gereja Inggris. Ketiga komponen yang digunakan tersebut adalah Batu Canterbury, Karpet Penobatan dan juga Salib Canterbury.

Arsitektur Kontemporer

Assyafaah Mosque

Masjid yang ada di Singapura dan telah dibuka pada tahun 2004 dengan desain penampakannya tidak seperti masjid pada umumnya dan memang disengaja pembuatannya seperti itu. Masjid dibuat dengan menghindari kubah, lengkungan serta minaret agar lebih mengutamakan identitas dari segi kontemporer Singapura supaya tidak sama dengan masjid lokal sesuai model Timur Tengah.

Dalam mewujudkannya maka arsitektur masjid lebih difokuskan pada ketenangan dari segi spiritualitas serta rasa menyatu dengan Tuhan melalui adanya penggunaan perantara utama yakni pencahayaan alami. Bangunan yang satu ini telah memenangkan Chicago Athenaeum International Architecture Award di tahuan 2008.

Download Aplikasi Transfez

Aplikasi Transfez bisa bantuin kamu untuk transfer uang ke luar negeri dengan lebih cepat, hemat, dan efisien. Transfez Bisnis juga bisa bantuin bisnis kamu dalam melakukan transaksi ke luar negeri loh. Untuk kamu yang ingin mengirim uang ke sanak saudara yang berada di luar negeri karena sedang menjalankan pendidikan, bekerja, ataupun traveling, Transfez akan siap membantu. Aplikasi ini tersedia di Android dan juga iOs. Download sekarang!

google play store
350px appstore

Demikianlah beberapa daftar tempat ibadah di Singapura yang cukup beragam. Singapura menjadi salah satu negara yang memiliki berbagai macam agama sehingga tidak heran banyak sekali tempat ibadah di negara tersebut.