Bisnis Erick Thohir di Bidang Media Hingga Kuliner

Bisnis Erick Thohir lebih bergerak pada perusahaan mengingat ia adalah menteri Badan usaha milik negara Indonesia. Sebelum menjabat sebagai menteri Erick Thohir merupakan seorang pengusaha dan sebagai pendiri dari Mahaka Group yang merupakan perusahaan induk dengan fokusnya pada bisnis media dan entertainment.

Beberapa perusahaan yang cukup terkenal yaitu media Republika hingga radio Gen FM. Tidak hanya itu saja Erick Thohir juga sebagai pebisnis yang menjalankan berbagai macam perusahaan yang ada di Indonesia.

Bisnis Erick Thohir di Bidang Media Hingga Kuliner

 

Bisnis Erick Thohir

Selain berperan sebagai menteri Badan Usaha Milik Negara Indonesia, Erick Thohir pada dasarnya memang sudah menjadi pengusaha yang cukup sukses sehingga memiliki strategi jitu dalam menjalankan bisnisnya. Tidak heran jika Erick Thohir banyak menjalankan bisnis di berbagai macam perusahaan yang ada di Indonesia.

Berikut ini beberapa bisnis yang sekarang sedang dijalankan oleh Erick Thohir dengan peluang yang sangat menjanjikan:

1. PT Avabanindo Perkasa atau Mahaka Advertising

Mahaka advertising adalah salah satu perusahaan yang dimiliki oleh Erick Thohir dan memfokuskan bisnisnya ini pada layanan jasa periklanan seperti halnya jembatan penyeberangan orang, billboard, neon box hingga bando jalan. Selain itu juga kehadiran perusahaan Mahaka Advertising menerima layanan jasa iklan yang menggunakan umbul-umbul ataupun baliho.

PT Avabanindo Perkasa sudah berdiri sejak tahun 1994 dan sudah melakukan kerjasama sebagai mitra periklanan yang ada di stasiun MRT Jakarta. Melalui kerjasama yang dilakukan tersebut sehingga membuat perusahaan ini nantinya bakal menjadi pengelola iklan yang berjalan selama 20 tahun.

2. PT Republika Media Mandiri (Harian Republik Dan Republik Online)

Bisnis Erick Thohir yang saat ini dijalankan yaitu Republika sebagai perusahaan media jurnalistik yang sudah ada sejak tahun 1992 dengan media yang berada di bawah PT Republika Media Mandiri yakni Harian Republika dan Republika Online.

Lihat Juga Video Mudahnya Kirim Uang dengan Transfez ke Lebih dari 50 Negara

Lihat Juga Video Mudahnya Menggunakan Aplikasi Transfez Singapura

Namun sekarang ini untuk media Republika sebagai media multiplatform yang hadir dengan bentuk koran, news room, koran elektronik, portal berita, majalah, aplikasi digital hingga media sosial. Hadirnya bentuk plat form dari republik tentunya memberikan peluang yang cukup besar untuk menghadirkan berbagai macam pemberitaan sehingga bisa meningkatkan pengunjung yang berpeluang memperoleh keuntungan dari bisnis ini.

3. PT Kalyanamitra Adhara Mahardhika (Alive! Indonesia)

Salah satu bisnis Erick Thohir yaitu PT Kalyanamitra Adhara Mahardhika sebagai perusahaan yang dimiliki dengan menyediakan layanan brand activation, event organizer hingga creative agency yang sudah berdiri sejak tahun 2007. Perusahaan yang satu ini mempunyai berbagai macam event besar yang ditangani oleh Alive! Indonesia.

Berbagai macam kegiatan yang bisa ditangani oleh perusahaan ini mulai dari new Honda Vario launching exhibition, XL exhibition, BRI exhibition, sampai pada launching Honda new CBR. Mahaka media Tbk telah mengakuisisi 80% dari saham yang dimiliki oleh Alive! Indonesia dengan jumlah nilainya sebesar Rp 3,7 miliar.

4. PT Danapati Abinaya Investama (Jak TV)

Perusahaan bisnis Erick Thohir selain dari media jurnalistik juga mempunyai Jak TV melalui perusahaannya yaitu PT Danapati Abinaya Investama. Perusahaan yang bergerak pada bidang pertelevisian Indonesia ini berdiri sejak tahun 2005 dan pada mulanya perusahaan ini merupakan milik Jawa Pos Group.

Akan tetapi di tahun 2010 Jak TV telah diakuisisi oleh perusahaan Erick Thohir dengan jumlah nilai akuisisinya mencapai 55,5 miliar atau setara dengan 50% saham dari perusahaan tersebut. Tidak heran jika Erick Thohir memiliki historis yang cukup handal dalam menjalankan sebuah bisnis karena bisa melihat peluang di pasar bisnis.

5. PT Media Golfindo (Golf Digest Indonesia)

Bisnis Erick Thohir yang lainnya yaitu mempunyai perusahaan penerbitan yang dikenal dengan PT Media Golfindo. Salah satu perusahaan yang dikelola oleh Erick Thohir ini diketahui sebagai penerbit dari majalah Golf Digest Indonesia.

Golf Digest Indonesia sebagai salah satu media yang saat ini menyajikan berbagai macam informasi yang berkaitan dengan golf dan memberikan edukasi pada pegolf Indonesia. Tidak hanya sebagai media namun PT Media Golfindo juga berperan sebagai penyelenggara event organizer kegiatan golf.

6. PT Mahaka Radio Integra, TBK

Perusahaan bisnis milik Erick Thohir melalui PT Mahaka Radio Integra sehingga menjadikannya mempunyai berbagai perusahaan radio yaitu PT Radio Camar Gen 103.1 FM Surabaya, PT Radio Attahiriyah Gen 986. FM Jakarta, hingga PT Suara Irama Indah Jak 101 FM.

Baca Juga Artikel Tentang Bisnis Lainnya dari Transfez

Bisnis Jasa Desain Grafis
Bisnis Jasa Rias
Bisnis Jasa Rental Motor
Bisnis Jasa Daur Ulang
Bisnis Jasa Instalasi Listrik

Tidak hanya dari daftar tersebut namun di tahun 2008 Erick Thohir yang melakukan bekerja sama dengan Anindya Bakrie mendirikan TV One serta beberapa situs berita yaitu Viva news. Sementara itu di tahun 2014 sampai tahun 2019, Erick Thohir yang terkenal sebagai pengusaha sukses ini menjabat direktur utama ANTV.

7. PT Tri Nugraha Thohir Atau TNT

Salah satu perusahaan milik keluarga Erick Thohir yang berada di bawah naungan PT Tri Nugraha Tohir atau TNT ini menjalankan bisnis dalam bidang kuliner. Melihat Erick Thohir yang banyak berkecimpung di dunia media namun tidak menutup kemungkinan juga mempunyai kemampuan dalam menjalankan bisnis kuliner.

Beberapa bisnis kuliner yang dijalankan saat ini yaitu Pronto Restaurant, Restoran Hanamasa serta Yakun Kaya Toast. Dengan demikian penghasilan yang didapatkan oleh Erick Thohir tidak hanya dari bisnisnya dalam menjalankan media namun juga di bidang kuliner.

8. Klub Olahraga

Erick Thohir tidak hanya menjalankan bisnis dalam lingkup nasional yang ada di Indonesia saja namun juga melebarkan sayapnya ke kancah internasional. Dalam hal ini Erick Thohir turun langsung ke dunia olahraga dan membeli saham pada beberapa klub olahraga.

Saham klub olahraga yang dibeli oleh Erick Thohir yaitu klub basket NBA Philadelphia 76ers, klub Major League Soccer D.C United 2012. Selain itu juga mempunyai saham mayoritas dengan besaran 70% di klub sepak bola inter Milan pada tahun 2013 akan tetapi saham tersebut sudah dijual kembali di tahun 2016.

Download Aplikasi Transfez

Aplikasi Transfez bisa bantuin kamu untuk transfer uang ke luar negeri dengan lebih cepat, hemat, dan efisien. Transfez Bisnis juga bisa bantuin bisnis kamu dalam melakukan transaksi ke luar negeri loh. Untuk kamu yang ingin mengirim uang ke sanak saudara yang berada di luar negeri karena sedang menjalankan pendidikan, bekerja, ataupun traveling, Transfez akan siap membantu. Aplikasi ini tersedia di Android dan juga iOs. Download sekarang!

google play store   350px appstore

Demikianlah beberapa daftar bisnis Erick Thohir yang dijalankan mulai dari bisnis di bidang media hingga kuliner. Erick Thohir juga pernah menanamkan saham pada klub sepak bola hingga basket di lingkup internasional.