5 Keuntungan Menggunakan Kode Bank Permata Saat Transfer Dana Antar Bank Transfez

Bank Permata adalah salah satu bank yang sudah beroperasi cukup lama di tanah air. Sehingga tidak heran jika jumlah nasabahnya cukup banyak dan tersebar di seluruh tanah air. Hingga saat ini layanan dan fasilitas bank tersebut dalam mendukung transaksi keuangan cukup lengkap dan beragam. Namun para nasabah sebaiknya memastikan bahwa dalam melakukan transfer dana antar bank ke Bank Permata, seperti halnya bank yang lain, diperlukan kode Bank Permata pada prosesnya.

Baca juga: Daftar Kode Transfer Bank Lengkap: Bank Swasta, Bank Negara, dan Bank Daerah

Tentu saja hal tersebut membawa banyak keuntungan bagi nasabah jika memasukkan kode bank dengan tepat saat hendak mengirimkan dana baik online ataupun offline. Apalagi kode bank adalah persyaratan penting yang harus disertakan pada proses transfer dana antar bank sesuai ketentuan dari Bank Indonesia. Dimana kode bank ini juga ditetapkan oleh pihak Bank Indonesia bagi sejumlah bank yang terdaftar secara resmi untuk beroperasi di Indonesia. Berikut beberapa keuntungan yang bisa diperoleh berkat penggunaan kode Bank Permata dalam transfer dana ke rekening di bank tersebut.

Kode Bank Permata Mempermudah Identifikasi Pihak Penerima

Dengan menggunakan kode Bank Permata yang benar pada setiap transaksi pengiriman atau transfer dana antar bank, hal ini tentu dapat membantu pihak bank pengirim melakukan identifikasi terhadap pihak bank penerima. Dimana dalam hal ini yaitu pihak Bank Permata sebagai penerima sejumlah dana yang ditransfer tersebut. Apalagi cukup banyak bank yang beroperasi di bawah pengawasan Bank Indonesia. Sehingga dibutuhkan informasi kode khusus yang bisa membantu memudahkan proses verifikasi ini.

Setelah melakukan identifikasi pihak bank penerima, selanjutnya tentu juga akan lebih mudah untuk mengidentifikasi siapa nama dan nomor rekening yang berhak menerima dana. Termasuk mengetahui di kantor cabang mana dana tersebut harus dikirimkan. Sehingga pada akhirnya proses transfer dana tidak perlu mengalami kendala saat harus memverifikasi hingga memvalidasi data rekening penerima.

Memperlancar Komunikasi Antar Bank Yang Bersangkutan

Adanya penggunaan kode Bank Permata saat melakukan transaksi transfer dana dari bank lain juga bisa membantu memperlancar komunikasi antara kedua pihak bank tersebut. Terutama saat terdapat jumlah dana yang cukup besar untuk dipindahkan. Tentunya dibutuhkan komunikasi dan konfirmasi antara bank pengirim dana dan pihak bank penerima dana.

Lewat adanya kode bank maka pihak bank pengirim akan dapat segera mengetahui siapa pihak yang harus dikonfirmasi lebih lanjut. Sehingga hal ini tidak membuang waktu para petugas bank untuk melakukan komunikasi dan validasi tersebut. Dengan waktu layanan yang lebih singkat, pastinya menguntungkan nasabah untuk bisa memproses pengiriman dana ke Bank Permata dalam tempo yang cukup cepat. Bahkan proses transfer dana dalam jumlah besar tidak perlu lagi memakan waktu berhari-hari lamanya.

Berkat Kode Bank Permata Maka Proses Pengiriman Dana Akan Minim Kesalahan

Seperti yang dikatakan barusan, penggunaan kode Bank Permata dapat menghindari resiko dan kendala dalam proses identifikasi serta verifikasi data. Inilah salah satu keuntungan lainnya yang bisa didapatkan oleh para nasabah dengan adanya penggunaan kode bank. Dimana Bank Indonesia telah menyiapkan kode tersebut secara spesifik untuk membantu menghindari kesalahan selama proses transaksi transfer dana berlangsung.

Bukan tidak mungkin jika tanpa kode bank maka terdapat nama dan nomor rekening yang serupa di berbagai bank di tanah air. Maka dari itu untuk memberikan identitas khusus di tiap bank, maka penggunaan kode bank saat melakukan transfer dana antar bank mutlak diperlukan.

Lihat Juga Video Mudahnya Kirim Uang dengan Transfez ke Lebih dari 50 Negara

Keuntungan Kode Bank Permata Dalam Membantu Kecepatan Dan Kemudahan Layanan Transaksi Transfer Dana Antar Bank

Berikutnya bagi yang ingin mengetahui apalagi keuntungan dalam menggunakan kode Bank Permata dalam transfer dana antar bank, tentu saja berkaitan dengan kemudahan serta kecepatan waktu penyelesaian transaksi tersebut. Banyak nasabah yang mengirimkan dana ke rekening lainnya untuk berbagai macam keperluan yang mendesak. Sehingga banyak yang berharap proses transfer dana tidak perlu berbelit-belit atau memakan waktu cukup lama.

Inilah hal yang menjadi perhatian pihak Bank Indonesia dalam mengelola sistem transaksi transfer dana antar bank di tanah air. Kecepatan dan kemudahan proses adalah hal yang penting untuk memastikan nasabah merasa puas dan tertolong dengan cepat berkat hal tersebut. Dengan menggunakan kode Bank Permata saat melakukan transfer dana dari bank yang lain, otomatis hal ini membantu mempercepat proses transfer dana itu sendiri. Ada cukup banyak waktu dan tenaga yang bisa dihemat baik dari sisi nasabah maupun dari sisi pekerja bank. Berkat kemudahan identifikasi data bank penerima lewat kode bank, maka petugas bank tidak perlu menghabiskan waktunya untuk memvalidasi hal tersebut.

Baca Juga Cara Kirim Uang dengan Mudah ke Berbagai Negara

Cara Kirim Uang ke Bulgaria
Cara Kirim Uang ke Amerika Serikat
Cara Kirim Uang ke United Kingdom
Cara Kirim Uang ke Singapura
Cara Kirim Uang ke Cina

Mendukung Teknologi Transaksi Transfer Dana Yang Lebih Modern

Keuntungan lain yang didapatkan dari penggunaan kode Bank Permata dalam transaksi transfer dana antar bank tentu saja untuk mendukung teknologi yang lebih baik dan moderen. Karena sejatinya kode bank memudahkan algoritma dalam melakukan proses transfer dana secara otomatis. Sehingga berkat adanya kode spesifik di setiap bank, hal ini akan dapat mempermudah identifikasi otomatis menggunakan algoritma yang dimaksudkan tersebut.

Oleh sebab itu metode transfer dana antar bank bisa lebih beragam. Terutama yang menggunakan dukungan teknologi digital seperti misalnya via mobile banking ataupun internet banking. Mencantumkan kode bank secara otomatis pada aplikasi ini akan mudah dilakukan karena kode bank telah diketahui sejak awal.

Gunakan Transfez dengan Jack untuk kebutuhan bisnis Anda

ID CTA 1

Download Aplikasi Transfez

Aplikasi Transfez bisa bantuin kamu untuk transfer uang ke luar negeri dengan lebih cepat, hemat, dan efisien. Transfez Bisnis juga bisa bantuin bisnis kamu dalam melakukan transaksi ke luar negeri loh. Untuk kamu yang ingin mengirim uang ke sanak saudara yang berada di luar negeri karena sedang menjalankan pendidikan, bekerja, ataupun traveling, Transfez akan siap membantu. Aplikasi ini tersedia di Android dan juga iOs. Download sekarang!

google play store   350px appstore

Begitu banyak manfaat atau keuntungan yang bisa didapatkan jika menggunakan kode Bank Permata secara benar dalam transaksi keuangan terutama transfer dana. Baik itu menggunakan fasilitas mobile banking, internet banking, menggunakan ATM maupun datang langsung ke kantor cabang terdekat. Ingat untuk selalu menggunakan kode Bank Permata di nomor 013 pada tiap transaksi transfer dana antar bank dan jangan sampai salah memasukkan nomor kode bank tersebut.