pa Itu KYB di Transfez

Sekarang ini hampir semua dari instansi keuangan serta perusahaan konvensional sudah mengandalkan regulasi apa itu KYB guna melakukan pencegahan aksi tindakan penipuan. Peraturan yang satu ini pada mulanya dibentuk supaya perusahaan dapat waspada dalam proses penerimaan pelanggan setiap saat.

Menurut survei yang pernah dilakukan oleh Shuuftipro dengan mengajukan pertanyaan 20% terkait pemberian secara online yang dilakukan oleh perusahaan B2B merupakan upaya penipuan. Maka dari itu sangat penting untuk memahami aturan dari KYB dan manfaat yang ditawarkannya untuk menghindari tindak aksi kriminal.

Baca Juga: Cara Mudah Bertransaksi Bisnis Menggunakan Aplikasi Transfez Bisnis

Apa Itu KYB

Apa Itu KYB Pada Instansi Keuangan untuk Peninjauan Lebih Detail

KYB atau yang dikenal dengan Know Your Business merupakan sebuah regulasi yang dapat mengharuskan perusahaan guna melakukan peninjauan aktivitas dari instansi yang telah bekerja sama dengan mereka. Aturan yang satu ini tentunya memungkinkan perusahaan guna mengembangkan kebijakan yang baru dan berhubungan dengan aksi penipuan serta penilaian kegiatan transaksi bisnis partner yang mencurigakan.

Know Your Business mempunyai tujuan yang sama dengan Know Your Customer dalam artian bahwasanya regulasinya ini adalah cara yang dilakukan oleh perusahaan guna melakukan penilaian dan pemahaman tingkat resiko yang ditimbulkan oleh adanya hubungan bisnis yang baru ataupun yang sudah ada sebelumnya.

Lihat Juga Video Mudahnya Menggunakan Aplikasi Transfez Singapura

Sementara itu untuk sistem kerja dari KYB akan mewajibkan perusahaan guna melakukan pemeriksaan pada semua kegiatan Badan usaha yang telah menjadi partnernya, dengan hasil peninjauan tersebut maka shareholder dan dewan direksi harus menentukan kegiatan perusahaan yang nantinya bisa menjadi partner legal ataupun tidak.

Sejarah Regulasi KYB

Sejarah Regulasi KYB di Transfez

Dalam memahami pengertian KYB secara lebih mendalam tentunya kamu harus mengetahui secara singkat regulasi yang dilakukannya. Berikut ini gambaran untuk sejarah singkat yang perlu kamu ketahui terkait regulasi dari KYB:

  • Bank Secrery Act atau BSA telah dikenalkan sejak tahun 1970 sebagai peraturan anti money laundering pertama kalinya yang telah diterbitkan oleh Amerika serikat
  • Regulasi dari apa itu KYB mengharuskan lembaga keuangan ataupun perbankan lain untuk memenuhi kewajiban compliance yang tersedia
  • Dari pemikiran tersebut bahwasanya setiap institusi harus bebas dari adanya kegiatan penipuan, BSA sudah melahirkan kyc guna memastikan bahwasanya dari keseluruhan lembaga bisnis sudah melakukan kegiatan verifikasi identitas serta kegiatan pelanggan mereka
  • Seiring berjalan dan perkembangan di dalam lembaga keuangan tentunya perusahaan tidak hanya melakukan kegiatan transaksi dengan masyarakat saja
  • Perusahaan juga harus berkembang untuk terus melakukan hubungan secara profesional bersama beberapa instansi lain guna mendapatkan pendapatan yang lebih
  • Dengan begitu BSA mengeluarkan KYB supaya perusahaan bisa melakukan peninjauan kegiatan Badan usaha yang telah melakukan kerjasama dengannya
  • Peraturan yang satu ini diwajibkan sesudah pinjaman bisnis dengan nilai 6,7 juta dolar AS yang diduga didapatkan dari kegiatan penipuan yang dilakukan oleh pemilik toko perbaikan mobil yang ada di California tahun 2013.

Baca Juga Artikel Tentang Bisnis Lainnya dari Transfez

Bisnis Jasa Setrika
Bisnis Jasa Digital Marketing
Bisnis Jasa Gestun
Bisnis Jasa Hukum
Bisnis Jasa Hiburan

Proses Kerja dari Peraturan KYB

Proses Kerja dari Peraturan KYB di Transfez

Peraturan proses kerja apa itu KYB pada umumnya memiliki peraturan yang berbeda-beda di setiap daerah dan mengharuskan perusahaan untuk melakukan metode peninjauan yang sama. Dari perusahaan harus bisa mengumpulkan dan melakukan analisis dari berbagai macam data serta informasi yang berhubungan dengan badan usaha yang sedang bekerja sama dengannya.

Lihat Juga Video Mudahnya Kirim Uang dengan Transfez ke Lebih dari 50 Negara

Supaya proses untuk melakukan pengamatan know your business dapat berjalan dengan baik maka perusahaan harus mengumpulkan beberapa informasi seperti dokumen pendaftaran kerjasama, alamat perusahaan, dokumentasi perizinan bisnis dan identitas direktur serta pemilik perusahaan. Dalam hal ini perusahaan bisa merujuk pada dokumen resmi ataupun sumber guna melakukan pemeriksaan KYB, dokumen termasuk ke dalam daftar atau pencatatan pihak pemerintah yang telah tersedia secara umum serta daftar perusahaan global.

Manfaat Regulasi KYB

Manfaat Regulasi KYB di Transfez

Sebenarnya peraturan apa itu KYB telah ditujukan guna membantu lembaga keuangan yang saat ini sedang menangani dana dari basis pelanggan besar serta entitas perusahaan. Perusahaan pialang, perbankan serta dealer yang berasal dari beberapa lembaga investasi bisa memanfaatkan peraturan yang satu ini sebagai strategi risk management.

Akan tetapi perlu diketahui bahwasanya regulasi yang satu ini bisa memberikan banyak manfaat pada perusahaan ketika perusahaan tersebut bergerak di sektor lain. Berikut ini beberapa manfaat yang dapat diraih oleh perusahaan dengan menggunakan aturan know your business:

  • Kinerja bidang operasional serta keuangan berjalan lebih baik
  • Dapat menghindari perusahaan dari adanya kegiatan money launder
    ing dan fraud
  • Reputasi perusahaan menjadi lebih bersih dan terbebas dari kegiatan tindak kriminal
  • Dapat menjaga kesejahteraan perusahaan dan semua karyawan yang ada di dalamnya

Hal yang Harus Dilakukan pada Prosedur KYB

pa Itu KYB di Transfez

Dalam menjalankan praktiknya terdapat beberapa hal yang harus dilakukan oleh perusahaan ketika melakukan prosedur KYB sebagai berikut:

1. Transaction Monitoring

Kegiatan untuk melakukan pemantauan semua aktivitas transaksi ketika melakukan KYB. Perilaku seperti ini yaitu frekuensi ataupun volume transaksi yang tidak biasa, transaksi dengan tujuan high risk country hingga transaksi yang dilakukan di bawah ambang batas pelaporan bahkan sebagai tanda yang sangat membahayakan seperti pencucian uang ataupun pendanaan teroris.

2. Due Diligence

Due diligence atau uji ketuntasan harus dilakukan oleh pihak perusahaan untuk partner bisnisnya guna membangun dan memverifikasi ultimate beneficiary owner atau UBO. UBO ini merupakan kualifikasi untuk individu ataupun badan yang memelihara atas kepemilikan serta kendali perusahaan.

Baca Juga Artikel Strategi Pemasaran Lainnya dari Transfez

Strategi Pemasaran Furniture yang Tepat Dijamin Terjual Banyak
Strategi Pemasaran Tempat Hiburan dengan Mengoptimalkan Website
Strategi Pemasaran Skincare dan Kosmetik dengan Video Tutorial
Strategi Pemasaran Perusahaan Manufaktur untuk Sukses ke Depannya
Strategi Pemasaran Ritel Bagi Pemula yang Baru Terjun di Dunia Bisnis

3. Adverse Media Monitoring

Tidak hanya dari pihak internal saja namun perusahaan juga harus mengawasi dan memperhatikan pihak eksternal seperti halnya media. Perusahaan harus melakukan pemantauan pada semua partner bisnis pada beberapa media terkait mulai dari koran sampai sumber online yang harus dilakukan secara rutin sehingga jika sudah terindikasi berita negatif atau kriminal maka bisa melakukan antisipasi supaya lebih aman.

4. Sanctions Screening

Perusahaan wajib untuk melakukan sunctions screening ataupun penyaringan sanksi. Dalam proses penyaringan bisnis serta karyawan sesuai daftar sanksi internasional bisa menjadi sebuah tindakan antisipasi dari kegiatan kriminal yang kemungkinan bisa terjadi.

5. PEP Screening

Dalam menjalankan bisnis yang terlibat dengan korupsi politik tentunya bisa meningkatkan risiko money laundering. Maka dari itu perusahaan harus melakukan PEP screening supaya bisa menentukan bahwasanya bisnis sudah berstatus PEP atau tidak.

Gunakan Transfez dengan Jack untuk kebutuhan bisnis Anda

ID CTA 1

Download Aplikasi Transfez

Aplikasi Transfez bisa bantuin kamu untuk transfer uang ke luar negeri dengan lebih cepat, hemat, dan efisien. Transfez Bisnis juga bisa bantuin bisnis kamu dalam melakukan transaksi ke luar negeri loh. Untuk kamu yang ingin mengirim uang ke sanak saudara yang berada di luar negeri karena sedang menjalankan pendidikan, bekerja, ataupun traveling, Transfez akan siap membantu. Aplikasi ini tersedia di Android dan juga iOs. Download sekarang!

google play store   350px appstore

Demikianlah beberapa pembahasan terkait apa itu KYB yang biasanya terdapat di lembaga keuangan ataupun perusahaan. KYB sebagai peraturan ataupun regulasi yang membuat perusahaan harus melakukan peninjauan pada instansi yang bekerja sama dengannya.