Tips Jitu Membuat Penjualan Bisnis Online di Instagram Meningkat

Bagaimana cara melakukan bisnis online di Instagram? Instagram menjadi media sosial yang digunakan untuk berbagi foto dan juga video. Tidak hanya mempunyai eksistensi diri saja, namun juga bisa digunakan sebagai bisnis online yang menjanjikan.

Bahkan sekarang ini bisnis yang dijalankan secara konvensional atau bentuk fisik juga melebarkan sayapnya merambah ke arah online. Selain memang sangat efektif dalam hal promosi, Instagram juga sebagai platform yang meningkatkan penjualan secara signifikan.

Tips Membuat Bisnis Online di Instagram Laku Keras

Tips Jitu Membuat Penjualan Bisnis Online di Instagram Meningkat

Banyak sekali cara yang bisa digunakan untuk menaikkan pembelian produk pada bisnis. Inilah beberapa tips yang dapat kamu terapkan dalam mempromosikan produk bisnis di Instagram:

1. Mengambil angle yang tepat pada foto produk

Ambilah gambar atau foto pada produk kamu dengan bagus dan menarik untuk meningkatkan penjualan. Salah satunya pada proses pemotretan ambil angle yang tepat dan eye catching serta berbeda dengan foto pada kompetitor.

Foto yang bagus dan menarik akan membuat daya tarik bagi pembeli dan keinginan untuk membuka profil kamu menjadi lebih besar. Selain itu, foto juga bisa memancing ketertarikan pada konsumen untuk membeli produk yang kamu jual.

2. Memperhatikan kualitas pada foto sebelum upload

Pemasaran yang memanfaatkan penggunaan media sosial Instagram maka foto sebagai kunci utama orang membeli produk. Kamu tidak bisa upload foto produk dengan asal dan kuaitas yang tidak bagus bahkan pecah.

Sebelum menguploadnya maka pastikan kamu memilih foto yang sudah pas dan menarik perhatian para calon pembeli atau konsumen. Saat foto yang kamu upload ternyata pecah maka akan membuat para pelanggan dan calon pembeli tidak jadi meliriknya.

Lihat Juga Video Cara Mudah Transfer Uang Ke Luar Negeri

3. Mencari followers dan sesuaikan pada segmentasi pasar

Dengan membuka bisnis online di media sosial Instagram maka kamu harus mencari followers sebanyak mungkin. Dalam hal ini kamu tidak perlu membeli folllowers hanya terlihat memiliki banyak pengikut pada akun jualan.

Kamu bisa mem-follow akun yang mempunyai kemungkinan bisa menjadi pelanggan dari bisnis produk ini. Jika mereka tertarik maka akan mengikuti kamu balik karena produk yang kamu jual sesuai dengannya.

4. Upload secara berkala dan konsisten

Mengenalkan produk agar dikenal oleh banyak orang dengan upload produk terbaru secara berkala dan konsisten dalam bisnis online. Ketika kamu melakukannya secara rutin akan membuat pelanggan ingat dan terkesan dengan produk yang ditawarkan.

Namun jangan setiap jam unggah foto produk, jika terlalu sering maka akan membuat pelanggan dan calon pembeli merasa terganggu dengan postingan kamu. Lakukan pada waktu yang sudah ditentukan secara berkala seperti 3 hingga 5 jam sekali, hal ini akan banyak konsumen yang notice.

5. Memberikan tawaran diskon atau promo

Tawaran diskon ataupun promo adalah hal yang paling ditunggu oleh para pelanggan setia dan calon pembeli. Siapa yang tidak suka dengan diskon ketika membeli produk, hampir semua orang menantikan hal ini.

Cara bisnis online ini memang banyak digunakan oleh para pebisnis guna meningkatkan penjualan. Selain itu sistem diskon dan promo bisa membuat pelanggan menantikan sehingga akan menjadi pelanggan setia yang melihat produk pada postingan di mana besar kemungkinan untuk membelinya.

6. Menggunakan fitur promotion di Instagram

Instagram sekarang ini sangat mendukung penjualan produk dan dijadikan sebagai platform bisnis menguntungkan. Hal ini didukung dengan ketersediaan fitur promotion yang ada di Instagram yang dapat kamu manfaatkan.

Setelah kamu mempromosikan produk pada bisnis ini maka postingan yang dipilih akan tampil di home para pengikutmu. Kamu juga bisa mengatur jangka waktu lamanya postingan promosi tersebut ditampilkan.

Baca Juga Artikel Strategi Pemasaran Lainnya dari Transfez

Strategi Pemasaran Digital Lebih Menguntungkan dan Hemat Biaya
Strategi Pemasaran Farmasi dan Persaingan dengan Kompetitor
Strategi Pemasaran Furniture yang Tepat Dijamin Terjual Banyak
Strategi Pemasaran Tempat Hiburan dengan Mengoptimalkan Website
Strategi Pemasaran Skincare dan Kosmetik dengan Video Tutorial
Strategi Pemasaran Handpone untuk Membuat Konsumen Jadi Pelanggan
Strategi Pemasaran UMKM Agar Mampu Bersaing dengan Kompetitor
Strategi Pemasaran Perusahaan Jasa agar Dikenal Oleh Publik
Strategi Pemasaran Perusahaan Manufaktur untuk Sukses ke Depannya
Strategi Pemasaran Ritel Bagi Pemula yang Baru Terjun di Dunia Bisnis

7. Menggunakan hashtag yang relevan

Dalam memposting produk maka pastikan sudah memberikan hashtag yang relevan sesuai produk dalam bisnis online kamu. Dengan menggunakan tagar ini akan membuat postingan kamu bisa lebih tersebar dan tidak hanya diketahui oleh pengikut kamu di Instagram saja.

Selain itu para konsumen juga akan lebih mudah untuk menemukan produk yang kamu jual. Sehingga besar kemungkinan untuk profil kamu dilihat oleh banyak orang dari penggunaan tagar, tagar yang kamu cantumkan bisa dalam jumlah banyak.

8. Memanfaatkan endorse selebgram ataupun artis

Guna menawarkan produk kamu agar bisa menjangkau lingkup yang lebih luas lagi maka bisa menggunakan endorse. Penting bagi bisnis kamu menyediakan budget untuk selebgram ataupun artis untuk mempromosikan produk.

Maka para selebgram atau artis ini akan memberikan tarif untuk online shop yang akan dipromosikannya. Hal ini akan menuai banyak keuntungan pada bisnis kamu karena akan banyak orang yang mengetahuinya dan besar kemungkinan sampai pada tahap membeli produk.

9. Membuat akun Instagram khusus bisnis online

Menjual produk di Instagram sangat disarankan untuk menggunakan akun khusus bisnis yang tidak kamu campur dengan akun pribadi. Dengan demikian bisnis yang kamu jalankan ini bisa dengan mudah dilihat oleh banyak pengguna.

Syarat utama dalam membuat akun bisnis pada Instagram harus bisa terhubung dengan akun Facebook. Setelahnya bisa kamu atur setting agar bisa membuat akun kamu menjadi bisnis caranya dengan memilih menu Settings – Account – Switch to Business Account, dengan begitu maka akun sudah berubah ke bisnis.

10. Membuat konten menarik

Langkah yang harus kamu lakukan dalam berjualan di media sosial Instagram yakni menyajikan konten menarik baik dalam bentuk foto ataupun video dari produk kamu. Dalam pembuatan konten yang menarik ini biasanya menggunakan beberapa tools pendukung di mana sudah tersedia di Instagram dan tinggal memanfaatkan saja.

Download Aplikasi Transfez

Aplikasi Transfez bisa bantuin kamu untuk transfer uang ke luar negeri dengan lebih cepat, hemat, dan efisien. Transfez Bisnis juga bisa bantuin bisnis kamu dalam melakukan transaksi ke luar negeri loh. Untuk kamu yang ingin mengirim uang ke sanak saudara yang berada di luar negeri karena sedang menjalankan pendidikan, bekerja, ataupun traveling, Transfez akan siap membantu. Aplikasi ini tersedia di Android dan juga iOs.

Download Aplikasi Transfez di Android
Download Aplikasi Transfez di iOs

Usahakan kamu bisa membuat sajian konten yang mampu mencuri perhatian calon konsumen untuk mampir ke profil. Sehingga kemungkinan produk terjual juga akan lebih besar juga.

Demikianlah beberapa sajian cara dalam menjalankan bisnis online di platform Instagram dengan aman dan mampu meningkatkan penjualan. Produk yang ditawarkan akan melekat pada ingatan calon pembeli bahkan pelanggan.