Tabungan pendidikan anak menjadi jenis tabungan yang dapat digunakan untuk menyimpan sejumlah dana pendidikan anak mulai dari TK hingga ke jenjang pendidikan universitas. Adanya layanan perbankan yang satu ini dapat dijadikan sebagai pilihan terbaik untuk orang tua dalam mempersiapkan biaya pendidikan bagi anak untuk jangka panjang.
Dalam mempersiapkan biaya pendidikan anak memang harus dilakukan sedini mungkin supaya ketika anak memasuki jenjang pendidikan yang lebih tinggi tidak akan keteteran. Manfaat menabung yang digunakan sebagai dana pendidikan sebenarnya tidak hanya dirasakan oleh orang tua namun juga anak karena kebutuhan pendidikannya bisa terpenuhi dengan baik.
Rekomendasi Tabungan Pendidikan Anak
Sekarang ini sudah banyak anak yang ada di Indonesia ini mempunyai kepemilikan tabungan pendidikan. Berikut ini adalah beberapa rekomendasi tabungan pendidikan yang diperuntukkan bagi anak dan bisa dipilih:
1. Tabungan BTN Siap
BTN telah menghadirkan adanya produk unggulan tabungan yang dapat dimanfaatkan guna mempersiapkan dana untuk pendidikan jangka panjang dengan produknya berupa tabungan BTN Siap. Dalam penggunaan tabungan jenis ini menawarkan setoran minimal pada saat pendaftaran tabungan pendidikan bagi anak sekitar 100.000 saja dengan masa tenornya mulai dari 1 hingga 15 tahun.
Keunggulan dari penggunaan tabungan ini membuat nasabah bisa mempunyai lebih dari satu rekening tabungan BTN yang telah terintegrasikan dengan rekening utama yang dijadikan sebagai sumber dana. Selain itu dengan penggunaan jenis tabungan yang satu ini juga sudah termasuk dalam asuransi kecelakaan serta penyakit tropis yang memberikan penawaran suku bunga hingga 3% per tahun.
2. Tabungan Rencana Bank Mandiri
Salah satu pilihan tabungan pendidikan anak yang dapat digunakan adalah kehadiran dari Bank BUMN Mandiri yang mengeluarkan produk tabungan rencana Bank Mandiri. Dalam proses pembukaan rekening tabungan rencana Bank Mandiri ini hanya membutuhkan penyetoran dana minimal 100.000 dengan jangka waktu tabungan tersebut kisaran 1 hingga 20 tahun.
Setelah itu kamu bisa melakukan penyetoran tabungan bulanan yang dapat disesuaikan dengan kebutuhan dan keinginan sebagai nasabah tabungan rencana Bank Mandiri. Dengan menggunakan jenis tabungan yang satu ini tentunya akan merasakan tawaran asuransi secara gratis setiap bulan dengan nilainya sebesar 5 juta yang akan di cover dari asuransi AXA Mandiri.
Lihat Juga Cara Bayar Tagihan dari Singapura
3. Britama Rencana
Rekomendasi tabungan pendidikan anak yang dapat dipilih salah satunya adalah Britama Rencana yang menawarkan pembayaran setoran bulanan pada setiap tabungan ini mulai dari 100.000 sampai 5 juta dalam jangka waktu untuk menabung mulai dari 1 sampai 20 tahun. Keuntungan yang dapat dirasakan ketika menggunakan tabungan pendidikan yang satu ini maka dari nasabah bisa melakukan penarikan uang kapan saja sesuai dengan kebutuhan.
Hal ini tentunya akan berbeda dengan jenis tabungan pendidikan bagi anak yang lainnya dan biasanya hanya dapat diambil dalam jangka waktu tertentu sesuai dengan kesepakatan di awal. Selain itu dalam penggunaan tabungan pendidikan dari Britama ini juga menawarkan adanya fasilitas asuransi sampai 1 miliar serta suku bunga tabungan yang diberikan sebesar 3,25% per tahun.
Baca juga artikel lainnya di Blog Transfez
Berapa Jam Perjalanan dari Indonesia ke Pakistan Mengunakan Maskapai Penerbangan
Berapa Jam Perjalanan dari Indonesia ke Vietnam Berdasarkan kecepatan Pesawat
Berapa Jam Perjalanan dari Indonesia ke Bangladesh Sesuai Kota Keberangkatan dan Kecepatan Pesawat
Berapa Jam Perjalanan dari Indonesia ke Belanda Tepatnya ke Amsterdam
4. Tahapan Berjangka BCA
Tahapan berjangka BCA ini menjadi produk tabungan pendidikan anak yang dapat dipilih dengan menawarkan setoran bulanan minimalnya untuk tabungan dari 500.000 dengan penawaran masa tenor mulai dari 1 hingga 20 tahun. Tahapan berjangka BCA juga telah menerapkan dengan penggunaan sistem auto depot yang berasal dari rekening utama yang dijadikan sebagai sumber dananya.
Jika sudah melakukan 3 kali pendapatan dan terus mengalami kegagalan maka uang yang telah disimpan tersebut pada tabungan akan dikembalikan lagi ke rekening utama. Dalam hal ini tahapan berjangka BCA sebenarnya tidak jauh berbeda dengan tabungan pendidikan bagi anak yang lainnya dan sudah termasuk asuransi jiwa yang mendapatkan nilai pertanggungan sampai 1,5 miliar
5. Tahapan Berencana iB BCA Syariah
Tabungan pendidikan anak yang lainnya dari Bank BCA yaitu Tahapan Berencana IB BCA Syariah yang sangat cocok untuk nasabah yang kecenderungan lebih menyukai layanan perbankan dengan menggunakan basis Syariah. Keuntungan yang ditawarkan dalam penggunaan jenis tabungan yang satu ini akan memperoleh sistem bagi hasil yang cenderung lebih kompetitif, memperoleh asuransi jiwa secara gratis serta tersedia berbagai macam pilihan investasi untuk jangka pendek dan menengah.
Akan tetapi perlu diketahui bahwasanya dalam melakukan pendaftaran tabungan pendidikan yang satu ini harus sesuai dengan syarat dan ketentuan yang berlaku. Pada saat melakukan pendaftaran rekening tabungan tentunya akan diberitahukan untuk setoran bulanan mulai dari 500 ribu sampai 5 juta.
6. BNI Tapenas
BNI sebagai salah satu Bank BUMN telah menyediakan layanan tabungan pendidikan anak dengan produk unggulannya yaitu BNI Tapenas. Dalam hal ini kamu bisa melakukan penyetoran dana untuk pendidikan setiap bulan yang dimulai dari nilai 100.000 sampai 5 juta dengan kelipatannya 50.000 setiap bulan.
Sementara itu untuk jangka waktu dalam melakukan proses menabung ini kisaran dari 2 sampai 18 tahun. Selain adanya tabungan rutin kamu juga bisa melakukan penambahan setoran tambahan yang nantinya bisa diambil sewaktu-waktu dengan nilainya sebesar 30% dari setorannya.
7. Tabungan Pendidikan Anak CIMB Niaga
Apabila kamu membutuhkan tabungan untuk pendidikan anak yang menawarkan suku bunga tinggi tentunya bisa memilih dari produk CIMB niaga. Hal ini dikarenakan untuk bunga yang ditawarkan oleh CIMB niaga sudah ditetapkan bisa mencapai 5% dan untuk setoran setiap bulannya juga sama mulai dari 100.000.
Tabungan pendidikan untuk anak yang dikeluarkan oleh CIMB niaga ini juga telah dilengkapi dengan fasilitas pendukung berupa asuransi pendidikan yang memiliki nilai sebesar 160 juta dari asuransi Sun Life Financial. Selain itu dengan penggunaan tabungan pendidikan yang dikeluarkan oleh CIMB niaga ini akan merasakan suku bunga tabungan yang cukup besar hingga 5% per tahun.
Download Aplikasi Transfez
Aplikasi Transfez bisa bantuin kamu untuk transfer uang ke luar negeri dengan lebih cepat, hemat, dan efisien. Transfez Bisnis juga bisa bantuin bisnis kamu dalam melakukan transaksi ke luar negeri loh. Untuk kamu yang ingin mengirim uang ke sanak saudara yang berada di luar negeri karena sedang menjalankan pendidikan, bekerja, ataupun traveling, Transfez akan siap membantu. Aplikasi ini tersedia di Android dan juga iOs. Download sekarang!
Demikianlah beberapa uraian terkait tabungan pendidikan anak yang bisa digunakan untuk pembiayaan pendidikan hingga ke jenjang yang lebih tinggi. Pemilihan tabungan sebaiknya juga disesuaikan dengan kebutuhan dan pastikan memilih tabungan yang menawarkan suku bunga tinggi supaya bisa mendapatkan keuntungan untuk jangka waktu lama.