Australia merupakan salah satu destinasi pendidikan yang paling populer di dunia, sehingga tidak heran jika dapat menarik ribuan pelajar internasional setiap tahunnya. Namun, sebelum memutuskan untuk belajar di negara ini, penting bagi calon pelajar untuk memahami biaya hidup di Australia untuk pelajar internasional agar mereka tidak keteteran yang saat harus hidup di Australia nanti.
Biaya hidup di Australia pada dasarnya cukup bervariasi tergantung pada kota tempat tinggal, gaya hidup, dan kebutuhan individu. Secara umum, biaya hidup di kota-kota besar seperti Sydney dan Melbourne cenderung lebih tinggi dibandingkan dengan kota-kota kecil.
Maka dari itu pertama-tama sebelum memutuskan untuk belajar hingga ke negara Australia, pertimbangkan lebih dulu besar biaya yang dibutuhkan. Berikut penjelasan mengenai besarnya rincian biaya hidup di Australia untuk pelajar internasional dan sekaligus bagaimana cara untuk mengelolanya secara optimal.
Rincian Biaya Hidup di Australia Untuk Pelajar Internasional
Ada beberapa hal yang perlu diperhatikan sebagai kebutuhan utama yang wajib dipenuhi biayanya oleh para pelajar di Australia. Secara umum biaya hidup di Australia untuk pelajar internasional terbagi menjadi komponen penting berikut di bawah ini.
Biaya Tempat Tinggal di Australia
Biaya sewa tempat tinggal merupakan salah satu pengeluaran terbesar bagi pelajar internasional. Di kota-kota besar, harga sewa apartemen atau kamar di asrama bisa mencapai AUD 1.000 hingga AUD 2.500 per bulan.
Sementara itu, di kota-kota kecil, biaya sewa bisa lebih rendah, berkisar antara AUD 500 hingga AUD 1.200 per bulan. Sehingga sebaiknya pertimbangkan dan pilih lebih dulu dimana Lokasi yang akan dipilih sebagai tempat untuk studi nantinya.
Apabila menggunakan biaya sendiri, tentu saja harus disesuaikan dengan kemampuan keuangan keluarga. Sementara bagi pelajar internasional yang memperoleh beasiswa termasuk dukungan dana untuk biaya hidup, sebaiknya cukupkan dengan dana yang didapatkan.
Biaya Makanan di Australia
Pengeluaran untuk makanan di Australia juga bervariasi, berbeda-beda antara di kota besar dan di kota kecil. Namun secara umum rata-rata pelajar internasional dapat menghabiskan sekitar AUD 300 hingga AUD 600 per bulan untuk kebutuhan makanan.
Dengan besarnya biaya yang dikeluarkan tersebut, maka memasak di rumah bisa menjadi pilihan yang lebih ekonomis dibandingkan makan di luar. Pelajar harus cermat membagi biaya untuk kebutuhan yang penting, sehingga menghemat biaya makanan juga bisa menjadi salah satu opsi yang tepat untuk dilakukan.
Biaya Transportasi di Australia
Biaya transportasi tergantung pada lokasi tempat tinggal dan kampus. Di kota-kota besar, pelajar dapat menggunakan transportasi umum seperti bus dan kereta, dengan biaya bulanan sekitar AUD 100 hingga AUD 200.
Sementara itu, jika tinggal di kota kecil, biaya transportasi mungkin lebih rendah. Sehingga apabila memutuskan untuk mencari lokasi perkuliahan, sebaiknya pilih area yang membutuhkan biaya transportasi yang lebih rendah.
Biaya Kesehatan dan Asuransi di Australia
Perlu untuk diketahui bahwa rata-rata pelajar internasional diwajibkan untuk memiliki asuransi kesehatan. Adapun biaya asuransi kesehatan ini dapat berkisar antara AUD 500 hingga AUD 1.000 per tahun, tergantung pada jenis polis yang dipilih.
Sebaiknya memutuskan untuk memilih polis yang sesuai kebutuhan kesehatan saja. Apabila memungkinkan memutuskan untuk mengambil program asuransi dasar yang tidak terlalu besar biayanya.
Biaya Lain-lain
Selain biaya di atas, biaya hidup di Australia untuk pelajar internasional juga perlu mempertimbangkan pengeluaran untuk kebutuhan pribadi, hiburan, dan kegiatan sosial. Rata-rata, pengeluaran ini bisa mencapai AUD 100 hingga AUD 300 per bulan.
Terutama untuk para pelajar umumnya terdapat juga pengeluaran berupa biaya tidak terduga terutama terkait biaya untuk mengerjakan tugas yang diberikan selama masa perkuliahan. Sehingga hal-hal semacam ini juga harus menjadi pertimbangan.
Secara keseluruhan, pelajar internasional di Australia harus mempersiapkan anggaran bulanan antara AUD 1.500 hingga AUD 3.000, tergantung pada gaya hidup dan lokasi. Dengan biaya yang cukup maka proses belajar di Australia tentunya tidak akan mengalami hambatan.
Baca Artikel Transfez Lainnya Seputar Australia
Working Holiday Visa Australia
Alasan Kamu Perlu Kuliah S2 di Australia
Rekomendasi Makanan Khas Australia
5 Universitas di Australia yang Cocok Buat Kamu
Biaya Kuliah di Australian National University dan Syarat Masuknya
4 Tips Mengelola Biaya Hidup di Australia Untuk Pelajar Internasional
Agar biaya hidup di Australia untuk pelajar internasional dapat dikelola dengan baik, maka tentu saja ada beberapa tips yang bisa dilakukan. Agar nantinya jumlah biaya tidak membengkak dan dapat dioptimalkan meskipun berada di wilayah kota besar di Australia.
1. Buat Anggaran Bulanan
Salah satu cara terbaik untuk mengelola biaya hidup di Australia untuk pelajar internasional adalah dengan membuat anggaran bulanan. Catat semua pengeluaran dan pendapatan untuk mengetahui ke mana uang yang dimiliki digunakan.
Dengan anggaran yang jelas, para pelajar nantinya dapat mengidentifikasi area di mana penghematan bisa dilakukan seoptimal mungkin. Sehingga biaya yang dikeluarkan setiap bulannya tidak akan terlalu besar atau melebihi kemampuan finansial.
2. Cari Tempat Tinggal yang Terjangkau
Pertimbangkan untuk tinggal di tempat yang lebih terjangkau, seperti berbagi apartemen dengan teman atau tinggal di asrama. Selain itu, mencari lokasi yang dekat dengan kampus dapat mengurangi biaya transportasi sehingga pada akhirnya membantu untuk menghemat biaya bulanan.
3. Masak Makanan Sendiri
Mengurangi frekuensi makan di luar dan lebih sering memasak di rumah dapat menghemat banyak uang. Belanja di pasar lokal dan membeli bahan makanan dalam jumlah besar juga dapat membantu mengurangi biaya.
4. Mencari Dukungan Beasiswa
Sebaiknya para pelajar internasional yang ingin meneruskan studi ke Australia mempertimbangkan untuk mencari dukungan dana beasiswa dari beberapa pihak yang mampu memberikan penawaran. Dengan demikian biaya yang diperlukan nantinya akan jauh lebih ringan.
Dengan memahami biaya hidup dan menerapkan tips pengelolaan keuangan yang tepat, pelajar internasional dapat menjalani pengalaman belajar di Australia dengan lebih nyaman dan terjangkau. Meskipun biaya hidup di Australia untuk pelajar internasional mungkin cukup tinggi, namun dengan perencanaan yang baik, para pelajar internasional dapat menikmati pendidikan berkualitas tanpa harus terbebani oleh masalah keuangan.
Baca juga: Cara Mendapatkan Beasiswa Kuliah di Luar Negeri
Download Aplikasi Transfez
Aplikasi Transfez bisa bantuin kamu untuk transfer uang ke luar negeri dengan lebih cepat, hemat, dan efisien. Transfez Bisnis juga bisa bantuin bisnis kamu dalam melakukan transaksi ke luar negeri loh. Untuk kamu yang ingin mengirim uang ke sanak saudara yang berada di luar negeri karena sedang menjalankan pendidikan, bekerja, ataupun traveling, Transfez akan siap membantu. Aplikasi ini tersedia di Android dan juga iOs. Download sekarang!
Komentar Terbaru