Mengenal apa itu market share merupakan hal yang sangat penting untuk pembuatan laporan kinerja pada sebuah perusahaan. Market share ini bisa menunjukkan seberapa besar potensi pasar yang bisa diraih oleh perusahaan dan laporan terkait market share tentunya bisa menunjukkan seberapa kemampuan produksi serta pemasaran yang nantinya dicapai oleh perusahaan tersebut.
Baca Juga: Cara Mudah Bertransaksi Bisnis Menggunakan Aplikasi Transfez Bisnis
Market share merupakan ukuran dalam penguasaan pasar dari total semua pasar yang ada di sebuah satuan industri dan market share memang hanya dilakukan penghitungan dalam satu industri saja. Dengan artian jika kamu ingin melakukan penghitungan market share maka tidak bisa mengikutsertakan dari semua potensi pasar yang lain karena juga bergantung pada kebijakan setiap perusahaan yang membuat perhitungan market share akan dibatasi di waktu tertentu sesuai dengan periode akuntansi yang dilakukan.
Apa Itu Market Share
Market share sebagai ukuran penguasaan pasar dari semua keseluruhan yang ada di pasar satuan industri dan pada umumnya dihitung tidak dalam jumlah konkret namun menggunakan satuan persentase.jika kamu ingin mengetahui jumlah market share dari setiap perusahaan maka harus bisa mengetahui total penjualan dari semua perusahaan di satu industri yang sama.
Market share dapat dihitung dari hasil bagi antara jumlah penjualan yang dilakukan oleh perusahaan sendiri dengan hasil penjualan dari semua perusahaan yang ada kemudian dikalikan 100. Akan tetapi dalam faktanya di lapangan setiap perusahaan ataupun produsen tidak hanya ingin mengetahui banyaknya market share yang dimiliki namun juga ingin melakukan perbandingan dengan kompetitor dan jika demikian maka akan dilakukan penghitungan yang dikenal dengan market share relatif.
Tujuan Pentingnya Apa Itu Market Share
Marc market share menjadi fokus utama yang sekarang ini harus diperhatikan oleh pelaku bisnis karena semakin besarnya market share yang nantinya akan dimiliki pada sebuah industri maka bisa membuat kemungkinan yang lebih besar untuk mendapatkan keuntungan. Jika harga dan faktor lain dari satu prosedur dengan produsen lainnya memiliki nilai yang sama tentunya market share memiliki besaran yang bisa dikuasai dan akan menunjukkan keuntungan yang nantinya didapatkan oleh pelaku bisnis.
Akan tetapi sebagai upaya dalam pengembangan market share seringkali dilakukan tidak hanya untuk mencari keuntungan secara instan, pada proses pengembangan market share memang sering terjadi dialami oleh produsen yang mengambil risiko untuk tidak mendapatkan keuntungan dari penjualan. Hal ini tentunya akan dilakukan dengan memiliki pandangan serta perencanaan untuk mendapatkan hasil yang jauh lebih besar di kemudian hari dan market share bisa digunakan dalam mendulang pendanaan yang didapatkan dari investor.
Jenis Market Share Berdasarkan Aspek yang Dihitung
apa itu market share selalu berhubungan langsung dengan kegiatan pemasaran sehingga bisa dibedakan menjadi beberapa jenis. Pembagian jenis market share tentunya didasari pada perbedaan dalam penghitungan satuan hasil produksi yang sebelumnya sudah dijual.
Lihat Juga Video Mudahnya Kirim Uang dengan Transfez ke Lebih dari 50 Negara
Lihat Juga Video Mudahnya Menggunakan Aplikasi Transfez Singapura
Penghitungan market share dapat dilakukan berdasarkan kuantitas dari produk yang terjual ataupun harga dari semua produk yang telah dijual. Berikut ini jenis dari market share yang dapat kamu ketahui berdasarkan nilai dan volume:
1. Market Share Berdasarkan Nilai
Market share nilai merupakan sebuah perusahaan yang melakukan perhitungan persentase penguasaan pasarnya melalui nilai atau cara sederhananya adalah uang. Jika dalam sebuah industri minuman memiliki perputaran uang dengan jumlah 1 miliar sementara itu produsen yang berhasil menjual produk dengan nilai 300 juta maka market share-nya adalah 30%.
2. Market Share Berdasarkan Volume
Apa itu market share berdasarkan volume tentunya berbeda dengan berdasarkan nilai, dari segi penghitungannya yang dapat dilakukan oleh market share jenis volume akan didasarkan pada jumlah ataupun kuantitas produk yang telah dijual. Jika pada sebuah industri tertentu sudah diketahui ada satu juta barang dan sementara produk a memproduksi 300.000 unit barang maka untuk market share yaitu sebesar 30%.
Proses penghitungan market share yang berdasarkan nilai dan volume harus dibedakan karena dari keduanya bisa saling bertolak belakang, mengingat tingginya penghitungan market share berdasarkan nilai bisa saja sebanding dengan tingginya volume pada sebuah produk yang dihasilkan dari produksi namun bisa juga tidak. Bisa saja memiliki kemungkinan yang cukup besar pada sebuah perusahaan untuk menjual unit barang dalam jumlah banyak dibandingkan perusahaan lain namun dari segi nilai atau uang yang didapatkan justru terbilang sangat rendah.
Kelebihan dan Kekurangan Market Share
Apa itu market share memiliki kemampuan untuk menunjukkan ataupun memberikan gambaran posisi perusahaan di dalam peta persaingan pada jalannya industri. Meskipun begitu untuk konsep market share bukan konsep yang satu-satunya bisa digunakan untuk menilai ataupun menghitungkan daya saing pada perusahaan.
Baca Juga Artikel Strategi Pemasaran Lainnya dari Transfez
Strategi Pemasaran Furniture yang Tepat Dijamin Terjual Banyak
Strategi Pemasaran Tempat Hiburan dengan Mengoptimalkan Website
Strategi Pemasaran Skincare dan Kosmetik dengan Video Tutorial
Strategi Pemasaran Perusahaan Manufaktur untuk Sukses ke Depannya
Strategi Pemasaran Ritel Bagi Pemula yang Baru Terjun di Dunia Bisnis
Berikut ini beberapa kelebihan dan kekurangan yang dihadirkan dengan adanya market share dalam menganalisis persaingan bisnis:
1. Kelebihan Market Share
Market share bisa dihitung melalui posisi berdasarkan semesta industri serta perusahaan kompetitor. Dengan demikian untuk perhitungan market share bisa dilakukan dari waktu ke waktu yang bisa menunjukkan pertumbuhan pada sebuah perusahaan
Market share secara jelas bisa menunjukkan adanya posisi sebuah perusahaan pada perusahaan lain serta posisi yang ada di dalam semesta industri tertentu
Sebagai ukuran kinerja internal, sehingga bisa diketahui berkembang atau tidaknya market jarak pada sebuah perusahaan yang mampu menunjukkan optimal ataupun tidaknya kegiatan pemasaran produk yang biasanya dilakukan berdasarkan permintaan pasar
2. Kekurangan Market Share
Pada umumnya market share hanya berhubungan dengan perbandingan ukuran yang mengacu dengan jumlah uang ataupun jumlah unit, sementara itu untuk profit perusahaan tidak bisa dipastikan lagi. Market share dapat disebut sebagai indikator yang tidak bisa di substansialkan karena dalam perhitungannya memungkinkan pada sebuah perusahaan mempunyai market share yang jauh lebih lebar akan tetapi profitnya lebih kecil.
Market share hanya untuk berpegangan pada prinsip bahwasanya pada sebuah perusahaan yang mempunyai pasar kecil tentunya akan memperoleh keuntungan yang lebih kecil juga. Dalam hal ini bisa membuat perhitungan market share tidak memperhatikan kompetitor kecil namun hanya memfokuskan dirinya pada kompetitor sebagai penguasa pasar.
Gunakan Transfez dengan Jack untuk kebutuhan bisnis Anda
Download Aplikasi Transfez
Aplikasi Transfez bisa bantuin kamu untuk transfer uang ke luar negeri dengan lebih cepat, hemat, dan efisien. Transfez Bisnis juga bisa bantuin bisnis kamu dalam melakukan transaksi ke luar negeri loh. Untuk kamu yang ingin mengirim uang ke sanak saudara yang berada di luar negeri karena sedang menjalankan pendidikan, bekerja, ataupun traveling, Transfez akan siap membantu. Aplikasi ini tersedia di Android dan juga iOs. Download sekarang!
Demikianlah beberapa penjabaran terkait pembahasan apa itu market share yang ada di perusahaan dalam proses menjalankan sebuah bisnis. Market share sebagai ukuran penguasaan pasar dari total keseluruhan yang ada di pasar dengan satuan industri.