Cara buat kartu kredit Danamon sangat mudah dan dapat digunakan oleh kalangan masyarakat guna mendukung dalam melakukan kegiatan transaksi dan memenuhi berbagai macam kebutuhan setiap hari.
Kartu kredit merupakan alat pembayaran non tunai yang dapat digunakan untuk melakukan kegiatan transaksi belanja harian, transfer dana, membayar semua tagihan bulanan, hingga tarik tunai.
Baca Juga Artikel Tentang Kartu Kredit Lainnya dari Transfez
Cara Buat Kartu Kredit BRI
Cara Buat Kartu Kredit BNI
Cara Buat Kartu Kredit Bank Mandiri
Cara Buat Kartu Kredit Bank Central Asia (BCA)
Cara Buat Kartu Kredit Bank DBS
Bank Danamon pun juga memberikan berbagai macam promo menarik kepada para nasabahnya yang menggunakan kartu kredit. Dengan demikian bisa memberikan banyak keuntungan yang nantinya bisa didapatkan oleh nasabah Danamon dalam memanfaatkan katu kredit yang telah dibuat.
Jenis-Jenis Kartu Kredit Danamon
Sebelum mengetahui cara buat kartu kredit Danamon maka kamu harus paham jenis kartu kredit dari bank Danamon. Terdapat 7 jenis kartu kredit Danamon yang dapat kamu ketahui sesuai dengan kebutuhan pengguna.
Setiap jenisnya ini mempunyai ketentuan dalam pembayaran iuran tahunan yang tentunya berbeda setiap masing-masingnya. Inilah daftar jenis kartu kredit Danamon dan juga nominal iuran tahunan yang ditawarkan:
Jenis Kartu Kredit Bank Danamon | Iuran Tahunan Kartu Pertama | Iuran Tahunan Kartu Tambahan |
Danamon Classic | Rp 250.000 | Rp 75.000 |
Danamon Manchester United | Rp 350.000 | Rp 100.000 |
Danamon Gold | Rp 400.000 | Rp 150.000 |
Danamon Platinum | Rp 600.000 | Rp 250.000 |
Danamon World | Rp 1.200.000 | Rp 500.000 |
Danamon Infinite | Rp 1.500.000 | Rp 750.000 |
Danamon Business | Rp 2.500.000 | Rp 1.000.000 |
Fasilitas Kartu Kredit Danamon
Cara buat kartu kredit Danamon akan ditawarkan berbagai macam fasilitas memadai untuk dimanfaatkan oleh setiap pengguna. Sebagai pengguna kartu kredit bank Danamon maka terdapat beberapa fasilitas pendukung dan keunggulan yang bisa didapatkan oleh nasabah.
Inilah beberapa fasilitas yang nantinya bisa kamu rasakan dari penggunaan kartu kredit Danamon:
• Menyediakan fitur Family pack sebagai solusi untuk alat pembayaran bagi keluarga
• Mendapatkan 5 persen cash back guna melakukan bill payment untuk mendaftarkan semua tagihan, akan tetapi tidak bisa berlaku untuk melakukan tagihan PLN
• Tersedia adanya reward point untuk semua pengguna kartu kredit jenis Platinum Danamon yang bisa ditukarkan menggunakan berbagai macam hadiah serta reward menarik seperti halnya Mileage, voucher belanja, gadget
• Bagi semua pemegang kartu kredit yang mendapatkan penawaran secara khusus setiap bulan, dalam hal ini akan berupa potongan harga serta paker spesial di berbagai macam gerai perbelanjaan, hotel pilihan serta restoran
• Dengan adanya kelengkapan untuk pemegang kartu kredit Platinum maka tunjukkanlah kartu kredit kamu dan dapat memanfaatkan fasilitas ruang tunggu yang ekslusif di bandar udara yang tersedia terbesar di berbagai kota besar di Indonesia
• Cara buat kartu kartu kredit Danamon telah tersedia berbagai fitur My Own Installment sehingga nantinya kamu dapat mengubah semua transaksi menjadi dalam bentuk cicilan tetap sampai masa tenornya dalam jangka waktu 36 bulan
• Dengan melakukan pendaftaran melalui Mobile Reload maka kamu bisa melakukan pengisian ulang pada pulsa dari ponsel yang kamu gunakan. Pulsa akan secara langsung dapat ditagihkan pada kartu kredit kamu
• Dengan tambahan kelengkapan fitur cash advance maka kamu bisa melakukan penarikan secara tunai menggunakan bantuan kartu kredit Danamon yang telah tersebar di semua ATM Danamon atau ATM dengan logo Visa/Plus ataupun MasterCard/Cirrus dan juga teller bank yang menggunakan logo Visa atau MasterCard
• Dengan mendaftarkan credit protection maka kamu bisa melindungi tagihan kartu kredit dengan premi yang terbilang sangat ringan
• Dengan mendaftarkan mobile reload maka kamu bisa melakukan pengisian ulang dari ponsel yang kamu gunakan serta pulsa tersebut akan langsung ditagihkan pada kartu kredit yang digunakan.
Syarat Mengajukan Cara Buat Kartu Kredit Danamon
• Usia dari pihak pemegang kartu kredit utama minimalnya 21 tahun
• Usia dari pihak pemegang kartu kredit tambahan minimalnya 17 tahun
• Fotokopi NPWP apabila limit kartu kreditnya telah mencapai Rp 50 juta
• Fotokopi KTP atau paspor
• Fotokopi kartu kredit yang lainnya ataupun buku rekening di halaman pertama
• Untuk karyawan harus melampirkan slip gaji ataupun mutasi rekening 3 bulan terakhir
• Untuk pengusaha maka harus melampirkan SPT, rekening tabungan ataupun rekening koran selama 3 bulan terakhir
• Untuk profesional maka harus menyertakan surat ijin praktik
Syarat Minimal Pengasilan untuk Kartu Kredit
Dalam cara buat kartu kredit Danamon maka kamu haruslah memahami syarat minimal penghasilan berdasarkan jenis kartu kredit. Inilah daftar syarat minimal penghasilan yang harus kamu penuhi untuk membuat kartu kredit:
Jenis Kartu | Minimal Penghasilan (per Tahun) |
Danamon Classic | Rp36.000.000 |
Danamon Manchester United | Rp36.000.000 |
Danamon Gold | Rp36.000.000 |
Danamon Platinum | Rp90.000.000 |
Danamon World | Rp180.000.000 |
Danamon Infinite | Rp180.000.000 |
Lihat Juga Video Mudahnya Melakukan Kirim Uang dengan Transfez
Cara Membuat Kartu Kredit Danamon
Dengan kamu mengetahui semua syarat yang dibutuhkan maka lengkapi agar bisa melanjutkan pada tahapan proses membuat kartu kredit Danamon. Inilah beberapa langkah mudah yang dapat kamu lakukan guna membuat kartu kredit Danamon yang sangat mudah melalui online:
• Mengunjungi situs web resmi pada Bank Danamon yang dapat digunakan untuk mengurus kartu kredit pada wesbite www.danamon.co.id/id/Personal/KartuTransaksi/Kartu-Kredit
• Memilih salah satu jenis kartu kredit yang kamu inginkan dan sesuai dengan kebutuhan
• Memilih Selengkapnya dan lanjutkan untuk memilih Ajukan Sekarang
• Isikan formulir aplikasi kartu kredit yang telah muncul
• Setelah itu kamu harus memberikan tanda centang di bagian persetujuan persyaratan dan juga ketentuan, lanjutkan dengan pilih Kirim Sekarang
• Dari pihak Danamon maka akan mengirimkan notifikasi pada alamat email yang digunakan dan tuliskan pada formulir aplikasi pengajuan kartu kredit
• Pilihlah status kamu yang berperan sebagai nasabah ataupun non nasabah pada laman email yang berasal dari Danamon
• Lengkapilah formulir dan klik Kirim Sekarang
• Bank Danamon akan menghubungi kamu dalam 3 hari sampai 5 hari kerja.
Cara Mendaftarkan Akun Jack untuk Kemudahan Finansial Perusahaan Anda
Gunakan Transfez dengan Jack untuk kebutuhan bisnis Anda
Download Aplikasi Transfez
Aplikasi Transfez bisa bantuin kamu untuk transfer uang ke luar negeri dengan lebih cepat, hemat, dan efisien. Transfez Bisnis juga bisa bantuin bisnis kamu dalam melakukan transaksi ke luar negeri loh. Untuk kamu yang ingin mengirim uang ke sanak saudara yang berada di luar negeri karena sedang menjalankan pendidikan, bekerja, ataupun traveling, Transfez akan siap membantu. Aplikasi ini tersedia di Android dan juga iOs. Download sekarang!
Demikianlah beberapa uraian mengenai cara buat kartu kredit Danamon yang dapat kamu ketahui. Dengan adanya cara ini akan jauh lebih mudah kamu mendapatkan kartu kredit Danamon.