Bagi sebagian orang, Bulgaria merupakan tempat menarik dikunjungi. Selain dari sisi budaya dan pemandangannya yang menarik, Bulgaria juga memiliki tempat belajar yang menarik untuk beberapa mahasiswa internasional.
Lihat Juga Video Cara Mudah Kirim Uang Ke Luar Negeri
Untuk Anda yang mencari informasi tentang daftar biaya kuliah dan juga biaya hidup di Bulgaria, silahkan simak ulasannya di bawah ini.
Daftar Universitas dan Biaya Kuliah di Bulgaria
1. Medical University of Varna
Medical University of Varna merupakan sebuah universitas negeri yang berdiri sejak tahun 1961. Universitas ini berada di Varna, Bulgaria dan khusus untuk pendidikan kedokteran maupun keperawatan.
Medical University of Varna memiliki empat fakultas, yakni Fakultas Farmasi, Fakultas Kedokteran Gigi, Fakultas Kedokteran, dan juga Fakultas Kesehatan Masyarakat. Biaya kuliah di sini sekitar BGN 15.700 pertahun dan itu termasuk untuk program sarjana maupun magister.
Baca Juga Cara Kirim Uang dengan Mudah ke Berbagai Negara
Cara Kirim Uang ke Bulgaria
Cara Kirim Uang ke Belgia
Cara Kirim Uang ke Austria
Cara Kirim Uang ke Amerika Serikat
Cara Kirim Uang ke United Kingdom
Cara Kirim Uang ke Singapura
Cara Kirim Uang ke Cina
Cara Kirim Uang ke Malaysia
Cara Kirim Uang ke Thailand
Cara Kirim Uang ke Jepang
2. Sofia University
Sofia University merupakan lembaga pendidikan tinggi yang tertua di Bulgaria. Berdiri sejak tahun 1888, universitas ini dibangun dengan dukungan keuangan dari saudara Evlogi Georgiev dan juga Hristo Georgie yang patungnya pun ada di depan gerbang masuk kampus.
Kampus ini mempunyai fakultas yang jumlahnya 16 buah dan juga tiga departemen yang jumlah mahasiswanya sekitar 21.000 dan sudah termasuk mahasiswa internasional. Untuk biaya kuliah di sini sekitar BGN 7.529 baik untuk program sarjana maupun pasca sarjana.
3. Varna University of Management
Sesuai namanya Varna University of Management merupakan universitas swasta yang berfokus pada manajemen. Universitas yang berdiri sejak tahun 1996 ini berlokasi di Varna, Bulgaria dan memiliki kampus di Dobrich serta badan Afiliasi di Sofia.
Meskipun fokus pada manajemen, namun kini Varna University membuka program studi umum seperti Teknologi Informasi, Pariwisata, hingga Seni Kuliner. Untuk biaya kuliah di sini dibagi menjadi dua, yakni program sarjana dengan biaya BGN 7.600 dan magister dengan biaya BGN 9.700 pertahun.
4. Medical University Sofia
Universitas ini didirikan pada tahun 1917 dan terletak di Sofia, Bulgaria. Universitas ini juga didirikan sebagai fakultas kedokteran untuk Zar Ferdinand Yang Agung dan bagian klinik maupun staf pengajar dilakukan pada bagian institut yang akhirnya diganti namanya menjadi Medical University of Sofia.
Medical University Sofia ini memiliki fakultas antara lain Kesehatan Masyarakat, Kedokteran, Kedokteran Gigi, Kesehatan Masyarakat, dan juga Farmasi. Untuk biaya kuliah di sini dibagi menjadi tiga bagian, yakni untuk Dokter Gigi dan obat-obatan biayanya sekitar 8.000 EURO, sedangkan untuk Farmasi sekitar 6.000 EURO per tahun.
5. American University in Bulgaria
American University in Bulgaria atau juga dikenal sebagai AUBG merupakan sebuah universitas swasta Bulgaria yang lokasi nya ada di Blagoevgrad. Kampus ini berdiri sejak tahun 1991 yang saat ini kerja sama antara Amerika Serikat, Bulgaria, Universitas Maine, Kota Blagoevgrad dan juga Open Society Institute.
Kampus ini menawarkan berbagai program sarjana pada bidang Administrasi Bisnis, Ekonomi, Ilmu Komputer, Sastra, Jurnalisme, Matematika, Komunikasi Massa, Ilmu Politik, Hubungan Internasional dan Studi Eropa. Biaya kuliah di sini ada di kisaran BGN 12.450 pertahun baik untuk program Sarjana maupun Magister.
6. Varna Free University
Varna Free University merupakan salah satu universitas swasta yang letaknya di Varna, Bulgaria dan berdiri sejak tahun 1991. Universitas ini awalnya dimulai sebagai lembaga untuk pendidikan tinggi dan memperoleh status universitas pada tahun berikutnya.
Kampus ini dikenal memiliki empat sekolah utama dan 17 Fakultas mulai dari Ilmu Pertunjukan, Hukum, Arsitektur, Pendidikan, Olahraga, Kedokteran, Bisnis, Matematika, Ilmu Pengetahuan Alam, Bahasa Inggris, Hingga Olahraga. Biaya di universitas ini ada di kisaran BGN 9.210 pertahun.
7. University of Economics Varna
University of Economics Varna merupakan sebuah universitas swasta yang terletak di Varna, Bulgaria yang sudah berdiri sejak tahun 1920. Universitas ini pada awalnya dimulai sebagai sekolah kedokteran kecil yang perlahan-lahan menjadi universitas terkenal di Bulgaria dan juga dikenal karena program bidang Ekonominya.
Universitas ini terdiri dari empat sekolah utama dan juga banyak Fakultas yang terdiri dari Akuntansi, Bisnis, Ekonomi, Ilmu Komputer, Manajemen, Informatika Statistik, Agronomi, hingga Teknologi. Biaya kuliah di universitas ini ada di kisaran BGN 10.120 pertahun.
8. University of Architecture and Civil Engineering and Geodesy
Terakhir ada University of Architecture and Civil Engineering and Geodesy yang merupakan universitas riset publik bergengsi yang terletak di daerah Sofia, Bulgaria. Universitas ini berdiri sejak tahun 1942 dan dimulai dalam bentuk politeknik yang terdiri dari tiga lembaga berbeda.
Sesuai dengan namanya, kampus ini fokus pada program studi tentang disiplin Ilmu Arsitektur, Ilmu Pengetahuan, Teknik Sipil, Hidroteknik, Geodesi, Bahasa, Teknik Struktural, Transportasi dan masih banyak lagi. Biaya Kuliah di Kampus ini terbilang cukup terjangkau, yakni BGN 7.529 pertahun.
Biaya Hidup di Bulgaria
Tidak jauh berbeda dengan biaya kuliah yang sudah disebutkan sebelumnya, biaya hidup di sana juga bisa dikatakan tidak begitu jauh. Sebagai perbandingan saat akan tinggal di Bulgaria, simak ulasannya di bawah ini.
1. Tempat tinggal
Untuk tempat tinggal di Bulgaria, Anda bisa menyewa apartemen yang memiliki perbedaan dari sisi kamarnya saja. Tentunya tinggal di apartemen luar kota lebih murah dibandingkan pusat kota sebagai berikut:
• Apartemen 1 Kamar Pusat kota = BGN 496 perbulan
• Apartemen 3 Kamar Pusat Kota = BGN 864 perbulan
• Apartemen 1 Kamar Luar Pusat Kota = BGN 375 per bulan
• Apartemen 3 kamar Luar Pusat Kota = BGN 653 perbulan
Dari pilihan di atas bisa dilihat bahwa harga sewa apartemen di luar pusat kota lebih terjangkau, namun itu kembali lagi ke kebutuhan masing-masing.
2. Biaya Utilitas
Untuk biaya utilitas sebenarnya sama untuk negara Bulgaria. Rinciannya bisa Anda lihat di bawah ini:
• Biaya listrik, penghangat ruangan, air dan sampah = BGN 120 – BGN 300 perbulan
• Biaya pulsa 1 ponsel untuk tarif lokal = BGN 0,10 – BGN 0,40 perbulan
• Biaya Internet ( kecepatan 60 Mbps, unlimited data) =BGN 15 – BGN 30 perbulan
3. Biaya Makan dan minum di Bulgaria
Makanan dan minuman juga hal penting saat tinggal di sana, harganya sendiri bisa Anda lihat di bawah ini:
• Makan di restoran murah = BGN 6,00- BGN 20 per porsi
• Makan di restoran menengah = BGN 30 – BGN 80 per porsi
• McMeal dan Mcdonalds = BGN 7,80 – BGN 10.00 per porsi
• Air mineral (0,33 liter botol) = BGN 0,70 –BGN 2,00 perbotol
Jika Anda ingin berhemat, lebih baik memasak di rumah dan membeli bahannya pada supermarket.
4. Transportasi
Biaya transportasi bisa dengan sewa mobil, transportasi umum, atau bahkan menggunakan taksi. Kisaran harganya sebagai berikut:
• Tiket sekali jalan = BGN 1,00 – BGN 1,60 sekali perjalanan
• Taksi = BGN 0,80 – BGN 1,60 sekali perjalanan
• Sewa mobil toyota Corolla = BGN 32.000- 45.000 satu perjalanan
Baca Juga Artikel Luar Negeri Lainnya:
7 Universitas Favorit di Malaysia
Cara Mendapatkan Beasiswa di Luar Negeri
5 Negara Favorit Tujuan Kuliah di Luar Negeri
11 Tips Hemat Jadi Mahasiswa di Luar Negeri
5 Negara Favorit Pemburu Beasiswa
5. Tempat hiburan
Terakhir ada tempat hiburan yang bisa saja itu bioskop hingga sewa tempat kebugaran. Harganya bisa dilihat sebagai berikut:
• Sewa Klub Kebugaran satu orang dewasa = BGN 23 – BGN 60 perbulan
• Sewa lapangan tenis = BGN 10 – BGN 30 per jam
• Film Bioskop = BGN 8,00- BGN 15,00 per tiket
Download Aplikasi Transfez
Aplikasi Transfez bisa bantuin kamu untuk transfer uang ke luar negeri dengan lebih cepat, hemat, dan efisien. Transfez Bisnis juga bisa bantuin bisnis kamu dalam melakukan transaksi ke luar negeri loh. Untuk kamu yang ingin mengirim uang ke sanak saudara yang berada di luar negeri karena sedang menjalankan pendidikan, bekerja, ataupun traveling, Transfez akan siap membantu. Aplikasi ini tersedia di Android dan juga iOs.
Download Aplikasi Transfez di Android
Download Aplikasi Transfez di iOs
Dari ulasan di atas, kita bisa melihat bahwa biaya kuliah dan biaya hidup di Bulgaria bisa terlihat mahal dan bisa juga terlihat murah tergantung dari sudut pandang Anda.