cara menghitung kurs jual dan kurs beli

Mengelola keuangan pribadi merupakan hal penting untuk memiliki kehidupan yang lebih baik dan berjalan dengan lancar. Jika kamu seorang yang sudah bekerja, mengelola keuangan pribadi penting untuk mengontrol antara besar pemasukan dengan pengeluaran yang kalian butuhkan.

Hal yang utama dalam mengelola keuangan pribadi adalah kesadaran mengenai berharganya sepeser uang, kecil ataupun besar. Keuangan pribadi bukanlah hal yang mudah untuk dikendalikan, kebutuhan – kebutuhan yang harus dipenuhi, kenginan untuk membeli barang koleksi, serta manajemen pengeluaran uang yang tidak ter tata, membuat semakin terpuruknya kondisi finansial kita.

Pendapatan merupakan hal penting untuk terus bisa menjalani kehidupan dengan layak. Sebagai pekerja pastinya kalian akan selalu menanti – nanti tanggal turunya gaji. Gaji yang kalian dapatkan baiknya dimanfaatkan secara bijaksana, dilihat dari kerja keras kalian untuk mendapatkanya.

Dengan mengelola kauangan pribadi akan membuat kehidupan sehari – hari anda menjadi lebih baik. Hal yang perlu kalian perhatikan saat memulai manajemen keuangan yaitu dengan menyisihkan sebagian pendapatan untuk disimpan atau di tabung.

Tips Penting dalam Mengelola Keuangan Pribadi

Jangan menggunakan semua uang hanya untuk kebutuhan pribadi, namun sisakan beberapa rupiah untuk di tabung, dengan memiliki tabungan anda bisa mengantisipasi entah kejadian yang mungkin menimpa anda dan memerlukan pengeluaran dana yang lebih. Mengkategorikan setiap kebutuhan yang memerlukan pengeluaran dan membagi pengeluaran sesuai anggaran, masih banyak lagi hal yang bisa kalian lakukan untuk mengelola keuangan pribadi.

Berikut ini 7 langkah penting untuk mengelola keuangan pribadi yang perlu kalian tahu.

Catat penghasilan dan pengeluaran

Catatan penghasilan dan pengeluaran

Sebagai pekerja terkadang kita tidak terlalu memperhatikan untuk apa saja gaji yang kita dapatkan dalam sebulan bekerja. Kalian bisa memulai langkah awal untuk mengelola keuangan pribadi dengan membuat catatan pemasukan dan setiap dana yang kalian keluarkan, memang terdengar sulit, namun hal ini penting untuk kalian lakukan agar bisa mengetahui detil dana yang tersedia dan untuk apa saja uang yang kalian keluarkan. Buat daftar kebutuhan yang kalian wajibkan dalam satu bulan, serta kebutuhan lain – lain yang wajib kalian prioritaskan dalam satu bulan.

Rutin periksa tagihan

Rutin periksa tagihan

Mengecek tagihan merupakan hal yang penting dilakukan, jangan sampai tagihan menumpuk karena kita malas untuk mengecek. Tagihan yang membengkak akan lebih menyulitkan kita saat akan melunasi tagihan, baiknya membayar tagihan dengan tepat waktu.

Selain membebani keuangan juga akan membebani pikiran dan bisa – bisa tidak ada sisa untuk kebutuhan pribadi. Selain memeriksa semua tagihan, pastikan juga untuk membayar setiap tagihan dengan tepat waktu, melunasi tagihan hingga melewati tenggat waktu pembayaran biasanya dikenakan denda atau biaya admin yang tidak sedikit.

Dahulukan kebutuhan diatas keinginan

Dahulukan kebutuhan diatas keinginan

Dengan membuat catatan pengeluaran dan pendapatan kalian bisa mengetahui kebutuhan apa saja yang harus di prioritaskan, dan keinginan yang bisa untuk di nomor duakan. Pastikan untuk mendahulukan kebutuhan pokok kehidupan sehari – hari, lalu jika semua kebutuhan pokok sudah terkondisikan pengeluaranya kalian bisa menggunakan sisa uang untuk kebutuhan sekunder. Namun dalam memenuhi kebutuhan sekunder baiknya untuk tidak berlebihan, Pastikan menyisakan uang untuk di tabung.

Uang simpanan

Uang simpanan

Selain dari kebutuhan pokok dan kebutuhan lain – lain, masih banyak lagi pengeluaran yang akan kalian anggarkan untuk kebutuhan yang mendadak dan tak terduga. Karena itu penting untuk diri pribadi memiliki dana simpanan yang di tabung secara terpisah. Uang simpanan ini akan membantu kebutuhan finansial kalian saat dihadapkan krisis atau masalah yang membutuhkan banyak pengeluaran. Menyisihkan uang simpanan merupakan hal penting dalam mengelola keuangan pribadi.

Manfaatkan teknologi

Manfaatkan teknologi

Dengan bermuculnya inovasi – inovasi teknologi digital keuangan atau perbankan, akan semakin memudahkan kita untuk mengelola keuangan pribadi. Kalian tidak perlu menunggu dan mengantre di bank yang cukup padat pengunjung untuk melakukan transfer atau mebayar tagihan. Gunakan kemajuan teknologi untuk mempermudah aktivitas kalian sehari – hari, termasuk dalam mengelola keuangan.

Manfaatkan diskon dan promo

Manfaatkan diskon dan promo

Sebagai pekerja kita dituntut untuk bisa mengelola keuangan dengan baik dan teratur, termasuk dengan memanfaatkan diskon dan promo yang sedang berlangsung. Kita harus bijak dan cerdas dalam mengatasi urusan finansial pribadi. Dengan memanfaatkan setiap diskon yang sedang berlangsung kita bisa mendapatkan produk yang sesuai tipe kebutuhan dengan pengeluaran yang lebih hemat. Dengan begitu sistem keuangan kalian semakin untung karena pengeluaran yang lebih sedikit dari biasanya.

Belajar untuk berkata tidak

Belajar untuk berkata tidak

Berkata tidak bukan untuk menolak orang yang meminta pertolongan, namun untuk melatih kita agar tidak menghamburkan uang untuk hal yang kurang diperlukan. Menuruti perminataan teman untuk nongkrong di café atau destinasi yang mahal memang tidak salah namun jika keterusan juga bikin kantong tipis. Karena itu biasakan untuk memperhitungkan anggaran sebelum mengambil keputusan.

Download Aplikasi Transfez

Aplikasi Transfez bisa bantuin kamu untuk transfer uang ke luar negeri dengan lebih cepat, hemat, dan efisien. Transfez Bisnis juga bisa bantuin bisnis kamu dalam melakukan transaksi ke luar negeri loh. Untuk kamu yang ingin mengirim uang ke sanak saudara yang berada di luar negeri karena sedang menjalankan pendidikan, bekerja, ataupun traveling, Transfez akan siap membantu. Aplikasi ini tersedia di Android dan juga iOs. Download sekarang!

google play store 350px appstore

Demikianlah beberapa langkah untuk mengelola keuangan pribadi kalian. Dengan mengelola keuangan, akan meningkatkan kualitas hidup menjadi lebih baik.

Baca Juga Cara Kirim Uang dengan Mudah ke Berbagai Negara

Lihat Juga Video Cara Mudah Kirim Uang Ke Luar Negeri