Bunga Pinjaman Bank BRI

Bunga pinjaman Bank BRI adalah salah satu bentuk biaya yang nantinya harus dibayarkan nasabah ke bank atas pinjaman kredit yang telah diberikan oleh BRI. Sekarang ini, Bank BRI sudah mempunyai banyak jenis pilihan pinjaman yang dapat digunakan oleh para nasabah dengan setiap jenis mempunyai besaran bunga berbeda.

Baca Juga Artikel Cara Transfer dan Top Up Lainnya dari Transfez

Cara Transfer Uang Dari DANA Ke Bank
Cara Transfer Uang Lewat Indomaret
Cara Transfer Uang Lewat Alfamart
Cara Transfer Uang Melalui HP
Cara Bayar Shopee di Indomaret

Jenis-Jenis Pinjaman Bank BRI

Bunga Pinjaman Bank BRI

Bunga pinjaman Bank BRI yang akan dipinjam oleh nasabah tentunya akan berbeda tergantung dengan jenisnya. Berikut inilah beberapa jenis pinjaman yang disediakan oleh Bank BRI sebagai gambaran kamu sebelum melakukan pinjaman:

KPR BRI

KPR BRI adalah salah satu jenis pembiayaan kredit untuk kepemilikan rumah yang bisa dimanfaatkan. Hal ini terkhusus pada pembelian unit rumah ataupun jenis properti lain seperti halnya apartemen.

Dalam membeli properti dengan jenis pinjaman KPR BRI maka kamu wajib membayarkan uang muka, besaran minimalnya 10 persen dari nilai harga per unit yang akan dibeli. Layanan KRP ini tidak hanya untuk mendukung pembelian unit rumah maupun apartemen namun juga bisa digunakan pembiayaan renovasi, bangunan bekas, take over, serta pembangunan rumah baru.

KPRS BRI

Jenis pinjaman yang satu ini merupakan jenis untuk kepemilikan atas rumah yang bersubsidi. Terdapat syarat utama untuk pemohon yang akan mengajukan pinjaman KPRS BRI.

Syarat tersebut yakni calon peminjam haruslah sebagai kategori masyarakat yang mempunyai penghasilan rendah dengan kisaran gaji standar di bawah 4 jutaan rupiah setiap bulan. Ketentuan syarat ini akan menjadi penentuan untuk nantinya bisa meminjam dana ataupun tidak.

KKB Mobil Bekas dan Baru

Bunga pinjaman Bank BRI tentunya akan berbeda pada jenis pinjaman KKB mobil dengan yang lainnya. Apabila ingin membeli kendaraan dan dana yang dimiliki masih kurang bisa mengajukan pinjaman ke Bank BRI.

Jenis pinjaman yang satu ini memungkinkan kamu mendapatkan tambahan biaya untuk membeli kendaraan baru atau bekas tanpa adanya biaya provisi. Namun perlu kamu ketahui bahwasannya untuk masa tenor pembiayaan mobil baru maksimalnya 6 tahun dan mobil bekas 4 tahun.

KKB Motor Premium

Untuk jenis pinjaman KKB motor premium diperuntukkan bagi nasabah yang ingin beli motor premium namun harganya ratusan juta seperti halnya Triumph, Royal Enfield dan Harley Davidson. Dengan adanya jenis pinjaman ini nasabah bisa menggunakannya sebagai dana tambahan agar bisa memiliki motor premium tersebut.

KKB BRI Refinancing

Jenis pinjaman yang menyediakan layanan penyediaan dana dalam waktu cepat. Cara melakukannya dengan menjaminkan kendaraan yang kamu miliki agar bisa mengajukan pinjaman KKB BRI Refinancing.

Pinjaman ini tentunya bebas dari adanya biaya provisi serta tidak mempunyai syarat secara khusus. Untuk bunga pinjaman Bank BRI jenis ini lebih rendah daripada KTA ataupun jenis pinjaman online lainnya.

Briguna Umum

BRI menyediakan jenis pinjaman Briguna umum yang ditujukan untuk calon debitur Bank BRI dengan sumber penghasilan yang tetap ataupun gaji setiap bulan. Sementara untuk waktu kredit yang dimiliki pada jenis pinjaman Briguna umum sejak nasabahnya bekerja secara aktif hingga masa pensiun.

Hitungannya dengan jangka waktu 15 tahun serta usianya mempunyai maksimal yakni 75 tahun. Apabila menyetujui ketentuan sebagai syarat pengajuan tersebut maka bisa mendapatkan pinjaman Briguna umum.

Briguna Purna

Salah satu jenis dari pinjaman Bank BRI dengan adanya layanan pembiayaan yang ditujukan kepada para pensiunan. Dalam hal ini prosesnya pembayaran akan dilakukan pemotongan dari dana pensiun untuk setiap bulannya.

Sementara masa tenornya untuk jenis pinjaman ini mempunyai waktu maksimal yakni 15 tahun. Hal ini sesuai dengan suai maksimal debitur yakni 75 tahun ketika masa jatuh tempo.

Briguna Karya

Layanan untuk pinjaman tanpa adanya jaminan seperti halnya KTA. Layanan dari BRI ini ditujukan kepada debitur yang mempunyai sumber pembayaran atau reypayment tetap serta fixed income atau gaji.

Briguna Pendidikan

Layanan yang memberikan fasilitas berupa pembiayaan yang fungsinya untuk pendidikan. Namun pembiayaan ini hanya dapat digunakan apabila nasabah akan melanjutkan pendidikannya ke jenjang yang lebih tinggi yakni S2 ataupun S3.

Maka secara otomatis dalam melakukan pengajuan pinjaman nasabah harus mempunyai penghasilan tetap. Sehingga bisa dipastikan nasabah yang mengajukan pinjaman ini bisa membayar kredit.

Kupedes

Jenis pinjaman dana Bank BRI Kupedes yang ditujukan bagi setiap individu ataupun pelaku usaha. Kupedes sebagai jenis pinjaman yang hanya berlaku bagi banyak sektor seperti halnya sektor industri, jasa, pertanian, perdagangan dan lain sebagainya.

Lihat Juga Video Cara Mudah Transfer Uang Ke Luar Negeri

KUR: Bunga Pinjaman Bank BRI

Layanan untuk jenis pinjaman yang secara khusus yang ditujukan kepada pelaku usaha mikro, kecil hingga menengah. Syarat wajib untuk para peminjam yakni telah aktif menjalankan kegiatan usahanya dalam waktu 6 bulan.

Kredit Investasi

Jenis pinjaman dari Bank BRI yang memberikan fasilitas pinjaman dan ditujukan dalam pembiayaan aktiva ataupun barang modal untuk sebuah perusahaan. Dalam hal ini untuk pengadaan mesin, kendaraan, bangunan, peralatan dan yang lain sebagainya.

Kredit investasi ini mempunyai sifat jangka panjang serta pembayarannya ditentukan dengan kemampuan arus kas pada sebuah perusahaan. Bunga pinjaman Bank BRI akan berbeda karena ini bentuknya sebagai investasi jangka panjang.

Kredit Modal Kerja

Jenis pinjaman yang ditujukan pada pembiayaan operasional kegiatan usaha. Hal ini lebih mengacu pada pengadaan bahan baku, persediaan barang, piutang, sampai proses produksi.

Kredit Kemitraan

Dalam pembiayaan yang sudah dimanfaatkan sebagai modal kerja ataupun digunakan untuk pembelian modal barang dengan tujuan meningkatkan produksi serta penjualan. Terdapat sektor yang dapat dimanfaatkan dalam layanan ini seperti halnya jasa, peternakan, perikanan, perkebunan hingga pertanian.

Resi Gudang

Jenis pinjaman dari Bank BRI dengan menggunakan resi gudang untuk jaminan. Jaminan seperti ini biasanya diberikan kepada koperasi, petani ataupun kelompok petani.

Kredit Pangan

Jenis pinjaman dengan investasi bersifat komersial khusus di bidang pangan. Tujuannya pinjaman yakni mendukung kemaritiman serta kedaulatan pangan di NKRI.

Download Aplikasi Transfez di Google Play Store dan App Store sekarang juga, GRATIS!

Pinjaman Online BRI Ceria

Layanan pinjaman dari Bank BRI yang dapat diajukan secara online. Pinjaman jenis ini banyak dimanfaatkan dalam kegiatan berbelanja di berbagai macam merchant tanpa harus ada kartu kredit.

Mau kirim uang ke luar negeri? Transfer internasional dari Indonesia menggunakan Transfez

Official Youtube Account Transfez

Bagaimana dengan transfer internasional ke luar negeri dari Indonesia? Ini dia beberapa cara yang bisa kamu lakukan.

Akun Transfez dapat dibuat dengan gratis, serta mampu memfasilitasi pengiriman uang internasional dengan biaya yang lebih hemat, transparan, aman dan cepat ke rekening bank di luar negeri.

Langkah pengiriman dengan Transfez dengan mudah dan sederhana:

1. Daftarkan akun di aplikasi Transfez,
2. Tentuakn jumlah yang akan dikirim,
3. Verifikasi identitas kamu,
4. Masukkan informasi penerima uang,
5. Lakukan pembayaran,
6. Pengiriman uang selesai dilakukan.

Pelajari lebih lengkap tentang cara kirim uang ke luar negeri dengan Transfez di sini, selain itu, kamu juga mungkin tertarik untuk mencoba kalkulator kurs Transfez atau daftar destinasi negara tujuan untuk melihat jumlah uang yang akan diterima oleh penerima ketika menggunakan Transfez.

Download Aplikasi Transfez

Aplikasi Transfez bisa bantuin kamu untuk transfer uang ke luar negeri dengan lebih cepat, hemat, dan efisien. Transfez Bisnis juga bisa bantuin bisnis kamu dalam melakukan transaksi ke luar negeri loh. Untuk kamu yang ingin mengirim uang ke sanak saudara yang berada di luar negeri karena sedang menjalankan pendidikan, bekerja, ataupun traveling, Transfez akan siap membantu. Aplikasi ini tersedia di Android dan juga iOs. Download sekarang!

google play store 350px appstore

Demikianlah beberapa jenis pinjaman yang disediakan dengan bunga pinjaman Bank BRI berbeda-beda. Setiap masing-masing jenis pinjaman juga diperuntukkan bagi nasabah yang mempunyai tujuan sesuai dengan jenis pinjaman tersebut.

Artikel ini terakhir diperbaharui pada 26 Juni 2024