Di era yang serba digital ini, pertukaran uang via transfer menjadi hal yang mutlak dibutuhkan. ATM menjadi salah satu alat mengirim uang yang tersedia di semua tempat. Cara transfer uang lewat ATM pun juga sangat praktis dan mudah.
Cara Transfer Uang Lewat ATM BRI
Bank Rakyat Indonesia (BRI) menjadi salah satu BUMN dengan pengguna terbanyak di Indonesia. Cara transfer dengan ATM BRI pun terbilang mudah selama Anda mengetahui step-step berikut ini dengan benar.
– Siapkan kartu ATM BRI.
– Kunjungi ATM BRI paling dekat.
– Masukkan kartu ATM Ke mesin ATM.
– Pilih penggunaan bahasa (Inggris-Indonesia).
– Masukkan PIN ATM secara tepat.
– Tekan bagian Transaksi Lain.
– Klik menu Transfer.
– Pilih Bank (bisa BRI atau bank lain).
– Masukkan nomor rekening dengan benar.
– Input jumlah uang yang akan ditransfer.
– Pilih menu Benar.
– Lakukan pengecekan apakah sudah benar.
– Jika sudah, pilih menu Ya.
– Tunggu hingga struk bukti transfer keluar dari mesin ATM.
– Tekan Tidak jika tidak mau melanjutkan transaksi.
– Ambil kartu ATM yang keluar dari mesin.
– Simpan struk bukti transfer untuk berjaga-jaga.
Cara Transfer Uang Lewat ATM BNI
Hampir semua bank yang ada menyediakan ATM untuk memudahkan nasabah dalam bertransaksi. Salah satunya adalah ATM BNI. Sebenarnya langkah-langkahnya tidak jauh berbeda dengan Atm-Atm lainnya.
– Siapkan kartu ATM BNI yang masih aktif.
– Masukan kartu ATM ke dalam mesin ATM.
– Masukan PIN dengan hati-hati agar tidak terjadi kesalahan.
– Tekan Menu Lainnya.
– Klik transfer.
– Silahkan memilih dari Rekening Tabungan.
– Klik transfer ke Bank BNI jika akan mengirim sesama bank.
– Untuk antar bank, klik Bank Lain.
– Masukkan nomor rekening yang dituju.
– Tulis nominal uang yang akan dikirimkan.
– Cek kembali apakah nomor, nama penerima dan nominalnya sesuai.
– Jika sudah yakin, tekan Ya.
– Tunggu struk bukti transfer keluar dari ATM BNI.
– Selanjutnya, ambil kartu yang keluar dari mesin ATM.
Cara Transfer Uang Lewat ATM Mandiri
Bank Mandiri juga masuk ke dalam daftar bank favorit di Indonesia. ATM Mandiri bisa Anda temukan di semua daerah. Berikut adalah cara transfer uang lewat ATM Mandiri.
– Pastikan di sekitar Anda telah tersedia ATM Mandiri.
– Jangan lupa mengecek kartu ATM sebelum berangkat.
– Masukkan ATM ke dalam mesin kemudian PIN.
– Tekan bagian Transaksi Lainnya.
– Pilih ke Rekening Mandiri jika ingin transfer ke sesama Bank Mandiri.
– Pilih Antar Bank jika ingin transfer ke bank lain, lalu masukkan kode bank.
– Masukkan nomor rekening tujuan transfer secara benar.
– Tuliskan nominal dana yang akan dikirim.
– Tunggu struk keluar dari mesin sebagai tanda transaksi Anda sukses.
– Simpan struk tersebut untuk berjaga-jaga saat dibutuhkan.
Cara Transfer Uang Lewat ATM BCA
Siapa yang tidak kenal dengan Bank satu ini. BCA menjadi sarana transaksi favorit bagi para pebisnis.
Hampir semua pemain bisnis, pengusaha hingga public figure memiliki bank ini. Nasabah pun juga bisa transfer uang melalui ATM yang tersebar di seluruh kota. Inilah langkah transfer uang dengan ATM BCA yang mudah.
– Masukkan kartu ATM BCA ke dalam mesin.
– Masukkan PIN dengan tepat.
– Klik menu Transaksi Lainnya.
– Pilih bagian Transfer, lalu ke Rek BCA untuk transfer sesama bank.
– Input nomor rekening tujuan.
– Masukkan nominal uang yang akan ditransfer secara tepat.
– Tunggu hingga muncul menu konfirmasi, kemudian klik Ok.
– Bukti transaksi berupa struk akan keluar sebagai tanda berhasil.
Tips Transfer Uang Lewat ATM yang Aman
Meskipun teknologi berkembang pesat, risiko kejahatan berbasis teknologi nyatanya semakin tinggi. Pembololan ATM, kloning, penipuan berkedok layanan dan sebagainya kerap terjadi.
Oleh sebab itu, pastikan Anda benar-benar waspada dan melakukan transaksi secara hati-hati. Pastikan melindungi kartu ATM maupun Mobile Banking secara berkala. Lakukan beberapa tips di bawah ini agar tidak terjadi kehilangan tabungan.
– Jangan Beritahu PIN ATM Kepada Siapapun
PIN ATM merupakan informasi yang bersifat rahasia. Anda dilarang memberikannya kepada siapapun termasuk pihak bank. Jika PIN diketahui orang lain, ATM Anda bisa dengan mudah dimasuki dan diambil uangnya. Oleh sebab itu, jangan sampai orang lain tahu, termasuk pihak keluarga.
– Gunakan ATM yang Berchip
Saat ini, setiap Bank berupaya meningkatkan proteksi terhadap kartu ATM. Salah satunya dengan mengeluarkan ATM ber-chip. Dengan adanya chip di dalam kartu, ATM Anda tidak akan mudah dikloning oleh pihak yang tidak bertanggung jawab.
– Lakukan Penggantian PIN secara Berkala
Pihak Bank selalu memperingatkan nasabah untuk melakukan penggantian PIN secara berkala. Dengan PIN yang senantiasa diperbaharui, orang lain akan sulit mengenai kode rahasia tersebut.
– Jangan Mudah Tergoda dengan Iming-Iming
Modus penipuan semakin hari kian beragam. Sebagian di antaranya memberikan iming-iming hadiah, voucher belanja dan lain sebagainya. Untuk melindungi akun Bank Anda, pastikan tidak tergoda dengan tawaran-tawaran pihak tidak dikenal.
Download Aplikasi Transfez
Aplikasi Transfez bisa bantuin kamu untuk transfer uang ke luar negeri dengan lebih cepat, hemat, dan efisien. Transfez Bisnis juga bisa bantuin bisnis kamu dalam melakukan transaksi ke luar negeri loh. Untuk kamu yang ingin mengirim uang ke sanak saudara yang berada di luar negeri karena sedang menjalankan pendidikan, bekerja, ataupun traveling, Transfez akan siap membantu. Aplikasi ini tersedia di Android dan juga iOs. Download sekarang!
Cara transfer uang lewat ATM sebenarnya sangat sederhana selama bisa membaca tulisan yang tertera di dalamnya. Apabila masih bingung bagaimana caranya, Anda bisa bertanya kepada satpam yang biasanya berjaga di sekitar mesin ATM.