[:id]apa manfaat menabung | Transfez[:]

Menabung adalah istilah yang tampaknya sudah tidak asing lagi bagi masyarakat. Sejak usia dini, kita biasa diajarkan betapa pentingnya menabung, manfaat menabung, dan banyak hal lain seputar tabung-menabung. Pertanyaannya, apakah ajaran tersebut hanya masuk kupung kanan sebelum keluar lewat kuping kiri saja? Jika demikian, tampaknya perlu dijelaskan lagi betapa pentingnya menabung bahkan baik untuk dilakukan sejak usia dini.

Konsep Menabung

Apa yang terpikir pertama kali jika mendengar istilah menabung? Celengan babi? Celengan ayam? Uang receh? Atau malah mata uang kripto? Kegiatan menabung memang dapat dilakukan dengan berbagai cara. Ada banyak sekali instrumen menabung yang dapat dipilih dan makin banyak lagi setelah kemunculan berbagai jenis mata uang kripto seperti bitcoin dan dogecoin.

Memilih hendak menabung di mana adalah soal selera. Ada orang yang lebih memilih untuk menabung di bank. Beberapa yang lain menabung dalam bentuk saham, emas, surat berharga, dan banyak lagi yang lainnya. Pilihlah yang memang sesuai dengan pertimbangan. Satu hal yang perlu ditekankan adalah konsep dari menabung itu sendiri. Ada satu quote dari Warren Buffet yang sangat dapat dijadikan acuan tentang apa itu menabung.

“Do not save what is left after spending; instead spend what is left after saving.”
― Warren Buffett

Apa Manfaat Menabung?

Okay, mari masuk ke pembahasan mengenai manfaat menabung sejak usia dini. Perilaku baik ini sangat bagus untuk dibiasakan dan membiasakannya sejak usia dini bisa lebih bagus lagi. Karenanya, manfaat-manfaat berikut ini tidak hanya berlaku terbatas bagi yang mengamalkannya sejak dini melainkan juga berlaku umum.

Belajar Mengatur Keuangan

Salah satu manfaat yang terasa dari kebiasaan menabung adalah dalam mengatur keuangan. Terlebih lagi jika prinsip yang digunakan dalam menabung adalah prinsip dari Warren Buffett tadi di mana kita tidaklah menabung apa yang tersisa dari belanja melainkan berbelanja dengan apa yang tersisa setelah menabung.

Sebuah prinsip yang baik di mana dengan menerapkannya kita jadi tahu dalam sebulan atau periode waktu tertentu berapa uang yang bisa dikumpulkan. Dan dengan menerapkan prinsip tersebut, kita dituntut untuk bisa mengatur berapa uang yang hendak ditabung, berapa untuk berbelanja, berapa untuk hiburan, berapa kirim uang ke keluarga bulan ini dan lain-lainnya.

Lihat Juga Video Mudahnya Menggunakan Aplikasi Transfez Singapura

 

Mengenal Nilai Uang

Manfaat menabung selanjutnya adalah mengajarkan kepada kita nilai uang. Bagi beberapa orang mungkin uang bukanlah sesuatu yang begitu berharga tetapi bagi beberapa yang lain uang memiliki makna yang mendalam misalnya karena dengan uang ia jadi bisa makan, berobat, atau kebutuhan lainnya.

Secara langsung atau tidak langsung, menabung dapat mengajarkan pada kita betapa bernilainya uang dan karenanya kita harus disiplin dalam menabung.

Belajar Disiplin

Ada banyak cara untuk belajar disiplin dan salah satunya dengan menabung. Dengan memiliki rencana keuangan yang baik, kita dituntut untuk disiplin atau rencana yang telah kita buat sebelumnya bisa berantakan karena kita yang tidak disiplin.

Kita dituntut untuk disiplin dalam mengeluarkan uang berapa untuk makan, untuk membeli baju baru, dan lain-lain. Apabila kita tidak disiplin, rencana keuangan yang sebelumnya disusun dengan baik dapat berakhir berantakan atau malah tidak ada uang yang tersisa.

Melatih Kesabaran

Manfaat menabung berikutnya adalah melatih kesabaran. Misalkan kita ingin memiliki jam tangan baru dengan harga tiga juta rupiah. Dengan rencana keuangan yang kita miliki, kita jadi tahu bahwa jam tangan tersebut baru akan terbeli setelah menyisihkan uang di pos pakaian selama enam bulan.

Kesabaran kita pun diuji dan apabila kita lulus dari ujian tersebut, tidak hanya jam tangan baru yang bisa didapatkan melainkan kita juga telah lulus ujian kesabaran dan juga kedisiplinan. Bayangkan, ada banyak sekali manfaat menabung, bukan?

Gunakan Transfez dengan Jack untuk kebutuhan bisnis Anda

ID CTA 1

Download Aplikasi Transfez

Aplikasi Transfez bisa bantuin kamu untuk transfer uang ke luar negeri dengan lebih cepat, hemat, dan efisien. Transfez Bisnis juga bisa bantuin bisnis kamu dalam melakukan transaksi ke luar negeri loh. Untuk kamu yang ingin mengirim uang ke sanak saudara yang berada di luar negeri karena sedang menjalankan pendidikan, bekerja, ataupun traveling, Transfez akan siap membantu. Aplikasi ini tersedia di Android dan juga iOs. Download sekarang!

google play store   350px appstore

Demikian tadi hanyalah beberapa manfaat menabung yang dapat kita rasakan baik secara sadar maupun tidak sadar. Masih ada banyak lagi manfaat menabung lainnya yang mungkin tidak pernah kita bayangkan sebelumnya. Mudah-mudahan konten ini bermanfaat dan dapat membuat kita jadi makin rajin menabung. Terima kasih dan sampai jumpa di artikel selanjutnya.